Komunitas Motor Trail Ikut Meriahkan HUT RI di Kecamatan Pagardewa

Komunitas Motor Trail Ikut Meriahkan HUT RI di Kecamatan Pagardewa

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Komunitas motor trail masyarakat Kecamatan Pagardewa, Kabupaten Lampung Barat turut  berpartisipasi memeriahkan Hari Kemerdekaan NKRI ke 77 yang dipusatkan di lapangan kantor kecamatan setempat pada Rabu 17 Agustus 2022.

Seperti diketahui dalam memeriahkan hari jadi Kabupaten tahun ini dikomandoi oleh camat Mat Fathoni, S.Ip, .M.Si.,  menggelar berbagai acara kemeriahan mulai dari seni olahraga dan lainnya.

Yang menjadi salah satu identik dari serba-serbi kegiatan yang diselenggarakan tersebut diantaranya kehadiran motor cross yang menggelar touring sehingga menjadikan warna tersendiri sesuai dengan kultur wilayah Kecamatan Pagardewa yang identik dengan perbukitan dan areal perkebunan kopi.

Dalam sambutannya Camat Mat Fathoni menyampaikan ucapan terima kasih atas peran serta seluruh lapisan masyarakat yang ikut memeriahkan HUT RI ke 77 tersebut. 

BACA JUGA:Peringatan HUT RI, Seorang Siswa SD Lukis Wajah Sang Proklamator

"Kecamatan pagar dewa ini kita lihat sebagian jalan telah dibangun ada juga sebagian masih berupa tanah merah, Kita harus mensyukuri berkat upaya pemerintah khususnya di bawah kepemimpinan Bapak Bupati Parosil Mabsus sebagian besar telah disentuh pembangunan dan sebagian juga masih berupa tanah hal ini juga patut kita syukuri jika semua jalan sudah dibangun tidak ada lagi jalur motor cross dan mungkin kita tidak bisa menyelenggarakan itu lagi," candanya. 

Toni berharap kemeriahan yang tersaji pada Hut RI tahun ini di tahun yang akan datang akan lebih meriah lagi bahkan pihaknya secara terang-terangan menantang anggota legislatif dari wilayah itu untuk mendatangkan artis dari ibukota guna memberikan hiburan kepada masyarakat. 

 

"Kalau wilayah Lampung saya sebagai camat siap menghadirkan artis untuk pemberian HUT RI tahun depan namun untuk artis nasional kita serahkan kepada anggota DPRD dari Kecamatan pagar dewa terkhusus kepada ibu Tri Budi Wahyuni yang sedianya hadir dalam acara ini," ujarnya di depan peserta touring. (rin/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: