Rp800 Juta Tali Asih Atlet Lambar dan Pelatih Berprestasi di Porprov IX Dibagikan

Rp800 Juta Tali Asih Atlet Lambar dan Pelatih Berprestasi di Porprov IX Dibagikan

Ketua KONI Lambar menyerahkan tali asih untuk atlet dan pelatih berprestasi di Poprov IX--

BACA JUGA:Deretan Motor Sporty Jadul 2 Tak yang Bergengsi Tinggi untuk Dikoleksi

Sementara Ketua Umum KONI Lampung Barat Parosil Mabsus dalam sambutannya, menyampaikan bahwa penyerahan tali asih tersebut merupakan penantian yang sangat di tunggu-tunggu oleh Ketua KONI Lambar dan juga oleh seluruh atlet yang berhasil mengharumkan nama baik Kabupaten Lampung Barat.

"Penantian ini sebenarnya lebih lama dinantikan oleh Ketua KONI Lampung Barat dari pada para atlet, karena setiap tetesan keringat harus segera di balas dan diberi apresiasi serta perhatian tetapi karena memang sudah menjadi aturan semua kegiatan tahun 2022 tali asih baru bisa diberikan pada tahun 2023," kata Parosil

Namun hal tersebut kata Parosil akan menjadi catatan bagi KONI Lampung Barat agar bagaimana kedepan bisa memberikan sebuah pembicaraan atau komunikasi dan koordinasi agar hal seperti ini tidak terulang lagi, karena semua bisa diukur dan dihitung.

"Karena sudah enam bulan baru bisa kita berikan tali asih dan perhatian kepada para atlet yang sudah berjuang mengharumkan Pemkab Lambar ditingkat Provinsi, saya selaku Ketua KONI Lampung Barat menyampaikan terima kasih kepada pemkab yang telah memberikan perhatian kepada atlet," kata Parosil

BACA JUGA:5 Manfaat Buah Nanas Bagi Pengidap Kolesterol

Sebab, sambung dia, dengan adanya tali asih sebagai bentuk perhatian dari Pemkab ini akan menjadi spirit dan daya juang bagi para atlet agar lebih bersemangat dalam berjuang mengharumkan nama baik Lampung Barat dan bisa meraih prestasi yang lebih tinggi lagi baik tingkat nasional ataupun Internasional. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: