Warga Kebas Swadaya Cor Jalan Penghubung Dengan Giham

Warga Kebas Swadaya Cor Jalan Penghubung Dengan Giham

--

Medialampung.co.id - Karena menjadi jalur aktif, dan kerap menyebabkan kendaraan tergelincir akibat kondisi badan jalan yang tidak memadai, Warga Lingkungan Kebas, Kelurahan Sekincau, Kabupaten Lampung Barat melakukan swadaya pengerasan badan jalan penghubung ke Pekon Giham Sukamaju yang statusnya milik kabupaten.

Ari Kusmiran salah satu warga mengatakan, swadaya dengan gotong royong perkerasan badan jalan dengan rabat lebar Lima Puluh Centimeter (50 CM) tersebut untuk memberikan kelancaran warga melintas. 

Hal itu dilaksanakan juga karena sudah banyak korban yang terpeleset dan terjatuh. "Jalan ini sangat aktif karena menjadi jalur alternatif penghubung Kelurahan Sekincau dan Pekon Giham serta pemukiman warga terus bertumbuhan," sebutnya. 

Ari menyampaikan dengan kondisi badan jalan yang terjadi serta fungsinya yang sangat aktif warga mengharapkan kepada Pemkab Lambar yang memiliki hak di bidang itu dapat melakukan peningkatan pembangunan. 

"Kegiatan gotong royong dan swadaya ini juga sebagai bentuk keinginan kami agar jalan sepanjang kurang lebih tiga kilometer ini dapat dibangun. Seperti usulan yang terus kami sampaikan seperti pada Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang)," imbuhnya.

 

Dari pantauan media ini di lokasi puluhan warga terlihat sangat kompak dan bersemangat menggelar gotong royong pengecoran badan jalan tersebut. (r1n/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: