Empat Perangkat Daerah Serap DAK Fisik Rp28,501 Miliar

Empat Perangkat Daerah Serap DAK Fisik Rp28,501 Miliar

Kepala BPKD Lambar Ir. Okmal, M.Si--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dari jumlah dana alokasi khusus (DAK) fisik di Kabupaten Lambar yang telah masuk ke kas daerah (Kasda) sebanyak Rp33,737 miliar, hingga Selasa (23/8) baru diserap sebanyak Rp28,501 juta lebih oleh Perangkat Daerah.

“DAK fisik yang telah masuk ke Kasda baru Rp33,737 miliar dari total pagu anggaran sebanyak Rp96,123 miliar. Dari dana yang telah masuk ke Kasda sebanyak Rp33,737 miliar itu yang sudah diserap oleh sejumlah perangkat daerah baru sekitar Rp28,501 miliar atau 84,4 persen,” ungkap Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Ir. Okmal, M.Si, Selasa (23/8/2022)

Dipaparkannya, dana DAK fisik yang telah masuk ke Kasda sebanyak Rp33.737 miliar itu rinciannya DAK Fisik Bidang Pendidikan pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Rp22,785 miliar namun telah terserap Rp20,380 miliar.

Lalu DAK Fisik Bidang Perpustakaan di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Rp285 juta namun telah terserap Rp285 juta, DAK Fisik Bidang Kesehatan pada Dinas Kesehatan sebanyak Rp5,422 miliar namun telah terserap Rp3,695 miliar, serta DAK Fisik Bidang Kesehatan KB pada Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) telah masuk ke Kasda Rp1,367 miliar namun belum diserap.

BACA JUGA:BPKD Lambar Rekomendasikan 114 Pekon ke KPPN Liwa

Sementara DAK Fisik Bidang Jalan, Bidang Air Minum dan Bidang Sanitasi di Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Rp5,247 miliar namun telah terserap Rp4,144 miliar.   

Okmal berharap kepada Perangkat Daerah yang mendapatkan kucuran DAK fisik dan dananya telah masuk ke Kasda agar segera melakukan penyerapan anggaran.

 

“DAK fisik yang telah masuk ke Kasda, kita harapkan agar Perangkat Daerah segera melakukan penyerapan dana tersebut,” tandasnya. (lus/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: