Tak Kunjung Ditangani, Warga Gotong Royong Perbaiki Jembatan

Tak Kunjung Ditangani, Warga Gotong Royong Perbaiki Jembatan

--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Masyarakat Pekon Bumi Ratu Kecamatan Ngambur, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), Jumat 3 Mei 2024 kembali menggelar gotong royong bersama secara swadaya memperbaiki kondisi jembatan penghubung Pekon Bumi Ratu dengan Pekon Ulok Mukti, yang hingga kini tidak pernah tersentuh pembangunannya oleh Pemerintah Kabupaten setempat.

Peratin Bumi Ratu, Zaini Firdaus, mengatakan, kondisi jembatan Siring Aji di jalan poros penghubung Pekon Bumi Ratu-Ulok Mukti itu sudah mengalami rusak parah, dan membahayakan pengguna jalan yang melintas. 

Sehingga, jika tidak segera diperbaiki dikhawatirkan berdampak terhadap masyarakat.

“Kalau mau menunggu perbaikan dari Pemkab Pesbar tidak bisa dipastikan, karena sebelumnya sudah pernah kita mengajukan untuk perbaikan jembatan itu, tapi sampai sekarang belum ditangani oleh Pemerintah,” katanya.

BACA JUGA:Partai NasDem Kembali Rebut Jabatan Ketua DPRD Pesisir Barat

Dijelaskannya, jembatan itu berada di ruas jalan Kabupaten, sehingga menjadi kewenangan Pemkab untuk memperbaiki. 

Dengan tidak kunjung dilakukan perbaikan oleh Pemkab itu, maka masyarakat setempat berinisiatif untuk bergotong royong bersama guna memperbaiki lantai jembatan secara swadaya.

“Kedepan kita berharap hal ini menjadi perhatian, dan segera ditangani oleh Pemerintah. Mengingat masyarakat sangat berharap pemkab memperbaiki jembatan ini,” jelasnya.

Ditambahkan, masyarakat di Pekon Bumi Ratu dan Pekon lainnya yang ada di wilayah itu sangat berharap kepada Pemkab setempat untuk membangun ruas jalan poros penghubung dua Pekon itu. 

BACA JUGA:KPU Pesisir Barat Tunggu DP4 dari KPU RI, Jumlah TPS Pilkada 2024 Diperkirakan Bertambah

Karena hingga kini ruas jalan dengan panjang sekitar empat kilometer itu belum pernah tersentuh pembangunan dari Pemerintah, bahkan sejak 1992 silam.

“Termasuk dua titik jembatan yang berada di jalan poros itu yakni jembatan Siring Aji dan Way Telma, juga belum pernah tersentuh pembangunan dari pemerintah,” katanya.

Padahal, lanjutnya, setiap tahun Pemerintah Pekon setempat juga kera mengajukan proposal untuk pembangunan baik jalan maupun jembatan di wilayah tersebut ke Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Pesbar, Sekretaris Daerah, DPRD Pesbar, bahkan langsung ke Bupati Pesbar, dengan harapan bisa memperhatikan harapan masyarakat tersebut.

“Kedepan masyarakat berharap bisa segera dibangun, karena itu sangat penting, mengingat ruas jalan itu merupakan akses utama masyarakat dan anak-anak sekolah dari tiga Pemangku di Pekon Bumi Ratu ini,” pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: