MIN 2 Lambar Melaju ke Penilaian Adiwiyata Nasional, Maryan Ingatkan Semua Punya Kesempatan 

MIN 2 Lambar Melaju ke Penilaian Adiwiyata Nasional, Maryan Ingatkan Semua Punya Kesempatan 

Medialampung.co.id – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Barat mendorong seluruh madrasah tak terkecuali swasta untuk ikut mengejar Penghargaan Adiwiyata yang sebelumnya diraih oleh MIN 2 Lambar pada tingkat Provinsi Lampung tahun 2021.

Diketahui, MIN 2 Lambar baru saja menerima penghargaan Adiwiyata Provinsi Lampung 2021 dari Gubernur Arinal Junaidi, dan saat ini sekolah itu sedang dalam proses penilaian untuk tingkat nasional.

Kakan Kemenag Lambar Maryan Hasan, S.Ag, M.Pd.I, mengatakan, kini MIN 2 Lambar telah mengirimkan berkas untuk penilaian di tingkat nasional yang difasilitasi oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Lambar. menurutnya, Adiwiyata sendiri menjadi ajang atau sarana untuk menjadikan madrasah sehat, hijau dan berwawasan lingkungan.

“Kegiatan ini juga sebagai bentuk dukungan untuk Kabupaten Lambar sebagai kabupaten konservasi melalui madrasah, dan harapannya ini dapat diikuti oleh para madrasah swasta, karena siapapun dapat berprestasi bukan hanya madrasah negeri,” ungkapnya.

Apalagi, terusnya, sebelumnya sebagai bentuk apresiasi kepada MIN 2 Lambar, dilaksanakan penandatanganan prasasti Adiwiyata tingkat Provinsi Lampung oleh Bupati Lambar Hi Parosil Mabsus. Menurutnya ini menunjukan bahwa madrasah tidak kalah bahkan mampu melampaui sekolah umum lainnya.

“Kita ketahui bahwa Adiwiyata merupakan program pendidikan lingkungan hidup dalam upaya membangun program atau wadah yang baik dan ideal untuk mendapatkan ilmu pengetahuan dan berbagai norma serta etika yang dapat menjadi dasar manusia menuju terciptanya kesejahteraan hidup untuk cita-cita pembangunan berkelanjutan,” paparnya.

Adiwiyata Provinsi Lampung sendiri merupakan penghargaan yang diberikan untuk sekolah yang berhasil melaksanakan gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (PBLHS), yaitu aksi kolektif secara sadar, sukarela, berjejaring, dan berkelanjutan yang dilakukan oleh sekolah dalam menerapkan perilaku ramah lingkungan hidup.

Seperti diketahui, penghargaan sekolah Adiwiyata tingkat provinsi lampung itu diraih berdasarkan Keputusan Gubernur Provinsi Lampung No.G/312/V.10/HK/2021 Tentang Penetapan Penerima Penghargaan Adiwiyata Provinsi Lampung Tahun 2021.

Untuk diketahui penghargaan Adiwiyata tingkat provinsi, yakni peringkat pertama diraih oleh MTS N Lampung Timur dengan nilai 82, kedua diraih MIN 2 Lambar dengan skor 81,54, dan peringkat ketiga SMP Negeri 1 Seputih Agung Lampung Tengah dengan skor 81,35.

Selanjutnya SMP Negeri 3 Bukit Kemuning Lampung Utara, SMP Negeri 5 Pringsewu, MIN 2 Adiluwih Pringsewu, SMP Negeri Tanjungraya Mesuji, MIN 1 Pekalongan Lampung Timur, SD Negeri 10 Metro, SMP Negeri 11 Tanjungraya Mesuji, dan SD Negeri 8 Metro.(edi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: