Ketum PMI Jusuf Kalla Melantik Riana Sari Sebagai Ketua PMI Lampung

Ketum PMI Jusuf Kalla Melantik Riana Sari Sebagai Ketua PMI Lampung

Medialampung.co.id - Riana Sari Arinal resmi dilantik sebagai Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Lampung periode 2020-2025.

Pelantikan tersebut dilakukan langsung oleh Ketua Umum Pengurus Pusat Palang Merah Indonesia (PMI) H.M Jusuf Kalla di Mahan Agung Rumah Dinas Gubernur Lampung, Jumat (28/5).

Kedatangan mantan wakil presiden RI tersebut dikawal ketat petugas.

Dalam sambutan Ketua PMI yang baru dilantik Riana Sari mengucapkan banyak terima kasih atas kepercayaan dan amanah yang diberikan. Ia meminta dukungan Gubernur dan masyarakat Lampung untuk memajukan PMI di Lampung.

"Mohon dukungan kepada gubernur dan jajarannya serta masyarakat. Untuk PMI seluruh kabupaten kota terus maju menjaga kemajuan PMI," ungkapnya.

Ia juga menjelaskan tantangan PMI saat ini di tengah Covid-19 harus tetap optimis juga mendorong masyarakat untuk melakukan donor darah kemudian membantu memfasilitasi kenyamanan dalam melaksanakan donor.

"Selain itu harus mampu melawan tantangan era 40 PMI di setiap bencana. Sehingga kita mampu melaksanakan tugas-tugas PMI demi masyarakat Lampung Berjaya," tegasnya.

Istri Gubernur Lampung Arinal ini juga mengatakan program kedepannya akan membentuk anggota PMI sampai tingkat pelosok.

"Saya akan mengibarkan pakakas seluruh PMI ke pelosok sampai ke tingkat kecamatan," jelasnya.

Sementara Gubernur Ir. Hi. Arinal Djunaidi mengajak masyarakat bersama sama mendoakan mantan Ketua PMI Provinsi Lampung Umar Hasan yang saat ini sedang sakit agar lekas sembuh.

"PMI Lampung telah melaksanakan program pemerintah di Lampung yakni melakukan bantuan penanggulangan bencana di Bakauheni dan Jakarta. Kemudian PMI juga melakukan pengendalian Covid-19," kata Gubernur.

Ia juga berharap kepengurusan sebelumnya dilanjutkan dengan sebaik-baiknya oleh ketua yang baru.

"Saya berharap apa saja yang sudah dilakukan kepengurusan bapak Umar dapat dilanjutkan oleh Ketua yang saat ini sebaik-baiknya," harapnya.

Lanjutnya, PMI merupakan salah satu aset bangsa yang harus dikelola.

"Saya titip ini kepada Ibu Reihana ini harus berhasil gubernur ada di depanmu demi masyarakat Lampung Berjaya. Pemerintah provinsi Lampung akan terus mendukung program-program PMI,"  ungkapnya.

Sementara Ketua Umum Pengurus Pusat PMI H.M Jusuf Kalla dalam sambutannya mengatakan tugas pokok PMI membantu kesulitan masyarakat dalam mengatasi bencana alam.

"Ini merupakan tugas mulia karena tidak semua bisa melaksanakan itu, oleh sebab itu dibutuhkan kan kerja sama saling membantu mengatasi masalah," ungkapnya.

Ia juga mengatakan berbagai bencana di Indonesia telah kita alami bersama , semuanya membutuhkan solusi dan pelatihan keahlian untuk membantu masyarakat dalam kesulitan.

"Itu lah tugas pmi mengatasi kesulitan-kesulitan. PMI dibentuk saat itu untuk membantu masyarakat tanpa berpihak kepada siapapun. PMI berada ditengah masyarakat ingin membantu dan yang ingin di Bantu," paparnya.

Ia juga berharap kepengurusan yang baru  dapat menjalankan tugas pokok sebaik-baiknya.

"Semoga pengurus yang baru dapat menjalankan tugas pokok yang sebaiknya baiknya," pungkasnya. (ded/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: