PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID — Komando Distrik Militer (Kodim) 0422/Lampung Barat (LB), rencananya akan menggelar kegiatan Karya Bakti Penanaman Pohon yang akan dipusatkan di Pekon Paku Negara Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) pada Senin, 15 Januari 2024 mendatang.
Dandim 0422/LB Letkol Inf. Rinto Wijaya., S.A.P, M.I.Pol., M.Han., mengatakan bahwa, rencana kegiatan karya bakti penanaman pohon dengan tema mewujudkan kelestarian fungsi lingkungan hidup dan mengurangi dampak pencemaran, yang akan dilaksanakan di wilayah Kabupaten Pesbar itu akan dihadiri Bupati Pesbar Dr.Drs.Agus Istiqlal, S.H, M.H., Kapolres Pesbar AKBP Alsyahendra, S.I.K, M.H., serta unsur Forkopimda lainnya.
Selain itu juga dihadiri perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab setempat, Cama, Peratin dan pihak terkait lainnya.
“Tentu diharapkan agar kegiatan yang akan dilaksanakan tersebut dapat didukung oleh semua pihak, sehingga pelaksanaannya dapat berjalan sukses dan lancar,” katanya.
BACA JUGA:Jumat Curhat, Polres Lampung Barat Eratkan Silaturahmi Dengan Masyarakat
BACA JUGA:Kenalkan Lingkungan, Murid TK Negeri Batu Ketulis Kunjungi Kantor Kecamatan
Dijelaskannya, untuk rencana kegiatan penanaman pohon tersebut akan dilaksanakan diatas lahan dengan luas sekitar satu hektare, dengan jumlah bibit pohon yang akan ditanam itu sebanyak 1.000 batang.
Terdiri dari bibit tanaman pohon Pinang sebanyak 500 batang, Ketapang Laut sebanyak 300 batang, dan bibit tanaman pohon Damar Mata Kucing sebanyak 200 batang.
“Rencana penanaman pohon tersebut dengan melibatkan sebanyak 200 personel antara lain dari unsur TNI sebanyak 40 orang, Pemda Pesbar sebanyak 60 orang, Polri 15 orang, Aparat Pekon 20 orang, dan unsur masyarakat sebanyak 65 orang,” jelasnya.
Masih kata dia, pihaknya berharap rencana kegiatan karya bakti tersebut mudah-mudahan tidak terkendala.
BACA JUGA:Submit SIPKA Triwulan IV, Kankemenag Lampung Barat Capai Kinerja Sangat Baik
BACA JUGA:Jumat Berkah, Kapolres Lampung Barat Salurkan Bantuan Sembako
Karena memang kegiatan penanaman pohon tersebut untuk kepentingan bersama, serta diharapkan nantinya semua bibit pohon yang telah ditanam nanti benar-benar dijaga dan dirawat oleh masyarakat, sehingga kedepan bisa tumbuh dengan baik.
“Penanaman pohon ini untuk menjaga kondisi lingkungan, sehingga kondisi lingkungan terutama kawasan hutan di Kabupaten Pesbar itu terjaga dengan baik,” pungkasnya.*