Upacara Peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI di Kabupaten Pesisir Barat Berlangsung Khidmat

Upacara Peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI di Kabupaten Pesisir Barat Berlangsung Khidmat

--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Pesisir barat (Pesbar), menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, yang dipusatkan di Lapangan Merdeka Pantai Labuhan Jukung, Kecamatan Pesisir Tengah, Kamis (17/8) berlangsung khidmat.

Bupati Pesbar Dr. Drs. Agus Istiqlal, S.H, M.H., bertindak sebagai Inspektur Upacara, dan Perwira Upacara Danramil Pesisir Tengah Kapten Inf. Asyadi, sementara itu selaku komandan upacara Danramil 422-02 Pesisir Selatan Letda Ishak Junaidi, pembaca Naskah Proklamasi Ketua DPRD Pesbar Agus Cik dan pengibar Bendera Merah Putih dilaksanakan oleh  Paskibraka Kabupaten Pesbar.

BACA JUGA:Upacara Penurunan Bendera Merah Putih di Lampung Barat Berlangsung Khidmat

Turut hadir dalam kesempatan itu, Kapolres Pesbar AKBP. Alsyahendra, S.Ik., Plt. Sekkab Pesbar Drs. Jon Edwar, M.Pd., para asisten, kepala OPD, pejabat struktural dan fungsional, Forkopimda dan peserta upacara yang berasal dari unsur TNI, Polri, Satpol PP-Damkar, Dinas Perhubungan, Pegawai di lingkungan Pemkab Pesbar dan perwakilan pelajar SMP serta SMA di lingkungan Kecamatan Pesisir Tengah.

Tepat pukul 08.00 WIB detik-detik peringatan hari kemerdekaan dimulai dengan ditandai bunyi sirine oleh inspektur upacara. 

BACA JUGA:Diskominfotiksan Pesisir Barat Upayakan Penguatan Jaringan Telekomunikasi

Dilanjutkan dengan pembacaan teks naskah proklamasi oleh ketua DPRD Pesbar Agus Cik.

Sementara itu, pelaksanaan pengibaran bendera merah putih yang dilaksanakan oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) berjalan dengan sukses, dengan jumlah petugas 40 orang.

BACA JUGA:Perlombaan Merayakan HUT RI Ke-78 di RT 06 Jagabaya II Berlangsung Seru dan Bertabur Hadiah

Ke-40 orang petugas pengibar bendera merah putih itu merupakan siswa dan siswi terbaik yang berasal dari seluruh sekolah menengah atas di Kabupaten Pesbar yang telah melalui tahapan seleksi.

Usai melaksanakan upacara, Agus Istiqlal Bupati mengajak masyarakat untuk mengisi hari kemerdekaan ini dengan kegiatan –kegiatan yang positif sehingga bisa membawa kemajuan bagi Kabupaten Pesbar.

BACA JUGA:Babinsa Sertu Aris Susilo Pimpin Warga dan Nelayan Upacara Bendera Peringati HUT RI ke-78

“Perjuangan para pahlawan kita cukup berat untuk memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia dari para penjajah bangsa, karena itu mari kita memaknai Hari Kemerdekaan ini dengan kegiatan yang positif dan bermanfaat bagi masyarakat banyak,” ungkapnya singkat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: