Besok, Tim GLD Kabupaten Lambar Gelar Festival Literasi

Besok, Tim GLD Kabupaten Lambar Gelar Festival Literasi

--

Medialampung.co.id – Tim Gerakan Literasi Daerah (GLD) Kabupaten Lambar akan menggelar Festival Literasi yang dipusatkan di Taman Kota Liwa Kecamatan Balikbukit pada Selasa (14/6) besok.

Festival Literasi yang baru pertama kali dilaksanakan oleh Tim GLD Lambar tersebut akan dibuka secara resmi oleh Bupati Hi. Parosil Mabsus, serta dihadiri Wakil Bupati Mad Hasnurin, Ketua DPRD Edi Novial, Ketua Tim GLD Partinia, sejumlah kepala Perangkat Daerah, Camat, sejumlah Organisasi Wanita, serta undangan lainnya. 

Dalam rangka memeriahkan Festival Literasi, puluhan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di kabupaten setempat ikut serta berpartisipasi pada ajang tingkat kabupaten tersebut dengan membuka stand. 

Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Festival Literasi Jansje Bj Keseh, S.Pd mendampingi Ketua Tim GLD Kabupaten Lambar Partinia, S.Pd, M.M mengungkapkan, kegiatan Festival Literasi tersebut digelar sebagai ajang silaturahmi sekaligus ajang kreatifitas komunitas penggiat literasi. 

“Kegiatan Festival Literasi ini baru pertama kali ini kita laksanakan dan diharapkan akan menjadi agenda rutin setiap tahunnya,” ungkap Jansje, Senin (14/6)

Ia mengungkapkan, tujuannya digelarnya Festival Literasi yaitu guna menumbuhkembangkan budaya literasi di Kabupaten Lambar dengan berbagai perlombaan perlombaan, serta untuk menggali kreativitas melalui inovasi-inovasi masyarakat Lambar dalam berliterasi.

Lebih jauh dia mengatakan, rangkaian festival literasi yaitu telah dilaksanakan perlombaan perlombaan sejak beberapa waktu lalu. 

Ada enam perlombaan yang dilaksanakan yaitu pemilihan Duta Literasi, lomba cipta lagu pendek literasi, lomba majalah dinding, lomba menggambar, lomba foto giat literasi lamban baca, dan Apresiasi Literasi.

Pada momen Festival Literasi ini, lanjut Jansje, pihaknya akan mengumumkan para pemenang dari sejumlah perlombaan yang telah dilaksanakan dan penobatan duta literasi serta penyerahan hadiah kepada para pemenang.

 

“Dengan adanya kegiatan Festival Literasi ini, harapan kita akan memotivasi masyarakat Lampung Barat untuk semakin menggiatkan berbagai aktivitas yang berkaitan dengan literasi dan mengembangkan budaya literasi di kabupaten yang kita cintai ini,” pungkas dia. (lus/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: