Tahun Ini, Disbunnak Lampung Barat akan Gelar Pelatihan di Sekolah Kopi

Tahun Ini, Disbunnak Lampung Barat akan Gelar Pelatihan di Sekolah Kopi

Kabid Prasarana, Sarana dan Penyuluh Disbunnak Lampung Barat Anton Wijaya, S.I.P, M.M--

“Edukasi yang telah diberikan di Sekolah Kopi mendorong perubahan pola pikir petani untuk menjual kopi berdasarkan kualitas yang lebih baik sehingga mendapatkan harga jual yang lebih tinggi,” pungkas dia. 

Sekadar diketahui, adapun kegiatan pelatihan yang telah dilaksanakan di Sekolah Kopi yaitu pada tahun 2020 sebanyak 2 pelatihan yaitu pelatihan Green Grading dengan peserta 20 orang dan pelatihan Barista dengan peserta 20 orang.

BACA JUGA:Logistik Pemilu di Kebun Tebu Masuk ke PPK Untuk Proses Rekapitulasi

BACA JUGA:Quick Count Pemilu DPRD Lampung Barat, Edi Novial Dapat 4.000 Lebih Suara, Tertinggi di Dapil IV

Kemudian pada tahun 2021 meningkat menjadi 3 pelatihan yaitu pelatihan Green Grading dengan peserta 50 orang, pelatihan Roasting dengan peserta 45 orang dan pelatihan pengendalian organisme pengganggu tanaman kopi dengan peserta 25 orang. 

Selanjutnya pada tahun 2022 sebanyak 5 pelatihan yakni pelatihan Green Grading dengan peserta 50 orang, pelatihan pengendalian organisme pengganggu tanaman kopi dengan peserta 25 orang, pelatihan peningkatan mutu kopi dengan peserta 25 orang, serta pelatihan barista dengan peserta 20 orang dan pelatihan budidaya tanaman kopi dan pemeliharaan dengan peserta 50 orang.

Untuk tahun 2023 dilaksanakan 4 pelatihan yakni pelatihan budidaya dengan peserta 50 orang, pelatihan Green Grading dengan peserta 50 orang, pelatihan budidaya dengan peserta 50 orang, pelatihan roasting dengan jumlah peserta 20 orang dan pelatihan uji citarasa (Cupping) dengan jumlah peserta 20 orang.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: