Tim Koordinasi Jejaring Keamanan Pangan Lampung Lakukan Sidak Pasar

Tim Koordinasi Jejaring Keamanan Pangan Lampung Lakukan Sidak Pasar

--

BACA JUGA:Kasus Korupsi Dana Hibah KONI Lampung Kejati Tetapkan 2 Tersangka

"Pangan aman, masyarakat hidup sehat, cerdas dan mandiri. Kalau bukan aman berarti bukan pangan,"kata Bani Ispriyanto.

Dalam penyelenggaraan Sidak, Tim Koordinasi Jejaring Keamanan Pangan Provinsi Lampung mendampingi kunjungan kerja dari Deputi Bidang Penganekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan Badan Pangan Nasional, Dr. Andriko Noto Susanto, SP, MP.

Andriko Noto Susanto bersama Kepala Dinas KPTPH Provinsi Lampung, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Kepala BBPOM Lampung, Kepala Balai Karantina Pertanian Kelas I Provinsi Lampung dan Dinas Pangan Pemerintah Kota Bandar Lampung meninjau langsung kondisi pasar Way Halim dan Supermarket Superindo sekaligus berdialog dengan para pedagang.

"Hari ini Badan Pangan Nasional beserta tim dari Provinsi Lampung melakukan monitoring terkait stabilisasi pasokan dan harga serta keamanan pangan, jadi hasilnya di Pasar Way Halim pasokan dan harga pangan strategis terpantau stabil," ungkap Andriko Noto Susanto.

BACA JUGA:RSUDAM Bandar Lampung Kini Miliki Gedung Perawatan Penyakit Infeksi Pinere

Lebih lanjut Andriko Noto Susanto menyampaikan bahwa Badan Pangan Nasional berkoordinasi dengan Lembaga terkait untuk memastikan keamanan pangan yang beredar di Pasar Way Halim dan Superindo ini aman, baik pangan segar maupun olahan, pangan dalam kemasan maupun tanpa kemasan dan pangan asal nabati, ikan maupun hewani.

"Hasil dari rapid test terkait dengan komoditas-komoditas pangan segar ini termonitor tidak ada residu pestisida yang berlebihan, tidak ada cemaran fisik, biologi dan kimia yang berbahaya. Dalam rangka memastikan itu kita membuat PAS AMAN yaitu Pasar Pangan Segar Aman," pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: