Terkait Status dan Jabatan Lurah Gulak Galik, Ini Penjelasan BKD Bandar Lampung
--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Bandar Lampung mengatakan bahwa mantan Lurah Gulak Galik telah dimutasi ke Kantor Kecamatan Teluk Betung Utara (TBU).
Pasca dilakukan Rolling sejumlah pejabat pada waktu yang lalu, Kepala BKD Bandar Lampung Herliwaty menyampaikan bahwa mantan Lurah Gulak Galik Eeng Zamhir telah dimutasi ke Kecamatan TBU, bukan ke Dinas Perhubungan.
"Kemarin dia telah dimutasi ke Kantor TBU dan meninggalkan jabatan lama sebagai lurah terhitung hari jumat itu,"ucap Herli.
Harli juga mengatakan, pemutasian Eeng merupakan kewenangan langsung dari Wali Kota Bandar Lampung Bunda Eva Dwiana.
BACA JUGA:Pemkot Bandar Lampung Siap Berangkatkan Tunanetra hingga Pedagang Asongan untuk Umroh
Walaupun begitu dirinya membantah bahwa Eeng telah dinonjobkan, seperti pada informasi yang sudah beredar belakangan ini.
"Tidak dia tidak dinonjobkan, tetapi dia dimutasikan dengan eselon yang sama saat ini ke Kasi Pelayanan Umum di Kecamatan Teluk Betung Utara, jadi dari lurah dipindahkan ke Kecamatan saja," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Inspektur Kota Bandar Lampung Robby Suliska mengatakan hingga saat ini proses pemeriksaan terhadap mantan lurah Gulak Galik TBU, Bandar Lampung Eeng Zamhir masih terus dilakukan.
"Sampai dengan saat ini masih proses pemeriksaan dan klarifikasi masih terus berjalan, meskipun dia sudah dipindahkan," ucap Robby.
BACA JUGA:Pemkot Bandar Lampung Tindaklanjuti Instruksi Kenaikan Gaji PNS Tahun 2024
Menurutnya, pemeriksaan ini akan terus dilakukan sejalan juga dengan sanksi atau tindak terkait dugaan pungutan liar yang dilakukan terhadap rekanan ketika akan melakukan perbaikan atap Kantor Kelurahannya.
"Untuk sanksi sendiri harus ada proses tersendiri baru bisa diterapkan. Tetapi kemarin baru kita lakukan pemeriksaan sekali malah dia sudah dipindahkan," ujarnya.
Terkait dipindahkan Eeng Zamhir, dirinya tidak mengetahui dimana dirinya kini bekerja mengingat dalam pelantikan lalu ada nama Eeng disebutkan untuk pindah.
"Untuk dimananya kita belum tau, di nonjob atau tidaknya bisa untuk di tanyakan ke BKD. Tetapi kemarin waktu ada plantikan saya mendengar ada nama dia dipindahkan," ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: