Gangguan Mesin, Truk Molen Proyek Terperosok di Tanjakan Sanyir

--
LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Diduga terjadi gangguan pada mesin truk molen Nopol BE 8045 CV, mengalami kecelakaan lalu lintas (lakalantas) tunggal di saat menanjak di ruas jalan nasional Sanyir Pekon Padang Tambak, Kecamatan Way Tenong, Kabupaten Lampung Barat Pukul 12.00 WIB Senin 17 Juli 2023.
Dani supir mobil mengatakan, saat menanjak di jalur tersebut mobil molen berisikan coran semen yang diangkut dari Kecamatan Sumber Jaya hendak ke lokasi proyek jalan nasional di Pekon Batu Kebayan, Kecamatan Batu Ketulis, tiba-tiba kehabisan tenaga dan RPM langsung turun.
BACA JUGA:Cegah Bullying, Polres Lampung Barat Beri Edukasi Siswa
Yang menyebabkan mobil mundur beberapa meter sebelum terperosok masuk ke saluran air (Drainase) hingga bagian depan mengangkat.
"Biasanya setiap melintas di tanjakan ini anteng aja, tapi gak tau tadi tiba-tiba mobil kehilangan tenaga seperti ngempos dan mundur karena muatan yang berat," kata Dani.
BACA JUGA:Polresta Bandar Lampung Gelar Upacara Hari Kesadaran Nasional
Beruntung mobil terhenti karena roda belakang masuk Drainase.
"Kalau tidak karena ada drainase bisa saja mobil bablas ke jurang, karena molen sedang berisi muatan bahan coran yang siap di curahkan," sebut dia.
BACA JUGA:Beberapa Manfaat Mengkonsumsi Tomat Secara Teratur
Dani menyebutkan, pihaknya yang mengemudikan kendaraan dengan sendirian dan masih menunggu mobil proyek dari Sumberjaya untuk melakukan upaya penarikan.
"Saya sudah koordinasi dengan kawan dan mereka sudah menuju kesini untuk melakukan evakuasi dengan akan berupaya menariknya. Dan jika cara itu gak bisa solusi lain terpaksa harus membuang muatan," jelas dia.
BACA JUGA:Berikut Tips Mengatasi Rambut Rontok Secara Alami
Dari pantauan media ini di lokasi, posisi kendaraan yang mengalami lakalantas tersebut tidak mengganggu lalu lintas lainnya, meskipun berada di tikungan sebab badan mobil sebagian besar berada diluar aspal. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: