DP2KBP3A Lambar Gelar Kegiatan Kesrak TNI Manunggal, KB-Kesehatan
--
LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Lambar bekerjasama dengan Kodim 0422/LB menggelar kegiatan Kesrak TNI Manunggal-KB-Kesehatan tahun 2022 di Puskesmas Kenali Kecamatan Belalau, Rabu (14/9)
Dalam sambutannya, Ketua Tim Kegiatan Kesrak TNI Manunggal -KB- Kesehatan, Sopan Sopian, S.I.P, M.M mengungkapkan Program KB Nasional pada hakikatnya bertujuan untuk mengendalikan pertumbuhan penduduk sehingga terjadi keseimbangan antara jumlah penduduk dengan daya dukung yang disepakati oleh pemerintah maupun yang sudah disediakan oleh alam.
"Untuk merealisasikan tujuan tersebut BKKBN dan TNI menetapkan kesepakatan bersama untuk melaksanakan Revitalisasi Program KB Nasional. Kerjasama ini dimaksudkan untuk mendukung percepatan pencapaian sasaran Program KB," ujar Sopan Sopian yang juga menjabat Kabid Pengendalian Penduduk, Penyuluhan/Kie dan Pergerakkan pada DP2KBP3A.
Masih kata dia, sasaran Revitalisasi Program KB Nasional adalah untuk meningkatkan kepedulian dan peran serta masyarakat melalui pendewasaan usia perkawinan, pengaturan kelahiran, pembinaan ketahanan keluarga yang pada akhirnya akan mampu meningkatkan kesejahteraan keluarga dalam rangka mewujudkan keluarga berkualitas dan sejahtera.
"Kerjasama antara TNI dengan BKKBN akan menyentuh pada peningkatan penguatan dan percepatan pencapaian sasaran Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana (BANGGA KENCANA)," kata dia.
BACA JUGA:Polres Lambar Terjunkan 100 Personel Amankan Pelantikan Peratin di Pesbar
Lanjut dia, standar pelayanan kesehatan yang baik dari TNI sangat membantu dalam menjalankan program BANGGA KENCANA. Selain itu penyebaran tenaga medis di seluruh Daerah memungkinkan BKKBN menyentuh masyarakat di daerah yang jauh dari fasilitas kesehatan.
"Keberhasilan Program Bangga Kencana sejalan dengan keberhasilan perempuan 8 fungsi keluarga," kata dia.
Lebih jauh dia mengatakan, setelah kurang lebih dua tahun bahkan sampai saat ini kita masih terpuruk karena adanya pandemi Covid-19.
--
"Kita juga sedang menghadapi Isu Global tentang Prevalensi Stunting. Stunting merupakan suatu kondisi gangguan tumbuh kembang akibat kekurangan gizi, infeksi kronis dan berulang terutama pada 1.000 hari pertama kehidupan, yang apabila tidak segera diatasi maka akan menimbulkan dampak yang sangat beresiko terkena penyakit degeneratif seperti kencing manis, jantung dan kanker," ucapnya.
Untuk itu, kata dia, perlu perhatian dan kerjasama semua pihak dalam upaya pencegahan dan penurunan prevalensi stunting dengan melakukan upaya seperti penerapan pola hidup bersih dan sehat
BACA JUGA:Bjorka Shinta
Berkecukupan asupan gizi, periksa kesehatan secara berkala
Dikatakannya, sasaran Program TNI Manunggal KB Kesehatan diarahkan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat, upaya pencapaian sasaran program TNI Manunggal KB Kesehatan perlu mendapat perhatian secara sungguh–sungguh oleh masyarakat sehingga pelaksanaan TNI Manunggal KB Kesehatan yang dilaksanakan secara terpadu baik Instansi terkait maupun masyarakat secara umum.
"Dalam hal ini diperlukan tanggungjawab bersama, koordinasi dan kerjasama yang baik," harapnya.
Menurut dia, peran TNI Angkatan Darat melalui Babinsa di daerah sangat penting dan strategis dalam mensukseskan Program Keluarga Berencana.
Dengan dukungan dari seluruh pihak terutama para Babinsa diharapkan akan mampu mencapai target yang diharapkan, yakni menekan angka pertumbuhan penduduk di daerah.
BACA JUGA:Terdakwa Pengendali 75 Kilogram Ganja Dituntut Hukuman Mati
"Program Keluarga Berencana tidak semata-mata hanya mengajak Pasangan Usia Subur untuk memiliki dua anak cukup, tetapi bagaimana menumbuhkan kesadaran bagi masyarakat untuk ikut dan peduli dalam mengendalikan laju pertumbuhan penduduk," ucapnya.
Seraya menambahkan, kegiatan TNI Manunggal KB Kesehatan merupakan kegiatan Bakti Sosial TNI yang dilaksanakan setiap tahun, dalam kegiatan dilaksanakan secara terpadu yang melibatkan Kodim 0422 Lampung Barat, Instansi Pemerintah Daerah dan Masyarakat.
TNI Manunggal KB Kesehatan telah memberi program yang sangat strategis dalam menunjang cakupan Pelayanan Keluarga Berencana dan Kesehatan untuk mewujudkan keluarga yang berkualitas di Kabupaten Lampung Barat.
"Semoga kerjasama ini dapat selalu terjalin dengan baik dan bermanfaat bagi masyarakat Lampung Barat," pungkas dia. (lus/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: