Safari Jumat, Peratin Karangagung Cicipi Seduhan Kopi Rungau Roastery

Safari Jumat, Peratin Karangagung Cicipi Seduhan Kopi Rungau Roastery

--

LAMPUNG BARAT, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pada agenda Safari Jumat edisi Jumat (8/7) Peratin Karangagung, Kecamatan Waytenong, Kabupaten Lampung Barat Junaidi Sopantono, A.Md. beserta jajaran, berkunjung dan menikmati Kopi Japanes Lemon hasil racikan barista Ade warga setempat. Dan pengecekan lokasi penyembelihan hewan qurban Idul Adha 2022.

Peratin Junaidi Sopantono dan jajaran sengaja berkunjung ke usaha Rungau Roastery yang ada di Pekon Karangagung tersebut setelah melaksanakan Safari Jumat tentunya untuk menyerap aspirasi tentang usaha atau home industri yang digeluti warga. 

Di sampaikan Bang  Jon Karim sapaan akrab warga kepada Junaidi Sopantono, dari keterangan yang disampaikan Ade tentang usahanya cukup membuatnya bangga, karena apa yang diteliti merupakan suatu kreatifitas

Dimana usaha Rungau Roastery, selain menyediakan olahan kopi siap seduh, juga menjual bahan baku biji kopi seperti kopi lanang, petik merah dan jenis pelangi.

BACA JUGA:79 KPM Pekon Sukadamai Terima BLT-DD Tahap ll

Bahkan kata Bang Jon Karim, keluarga Barista Ade merasa bangga karena produk dari pekonnya yakni Karangaagung sudah secara konsisten menjual produk di Kota Yogyakarta melalui serat at house yang ada di daerah sewon bantul.

Sementara Owner   Rungau Roastery Wakijo orang tua dari Barista Ade, kepada peratin dan rombongan mengucapkan terimakasih  kepada pemerintah melalui Kementerian Pertanian yang sudah memberikan bantuan mesin roasting, tumbuk kopi dan mesin pres kemasan yang sangat membantu dalam proses biji sampai siap jual.

Dia berharap dengan kunjungan ini pemerintah pekon dapat membantu dalam peningkatan penjualan sehingga mampu menghidupkan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

 

Sekedar diketahui produk dari rungau roastery ini akan ikut dipamerkan pada Festival Sekala Bekhak di Kota Liwa dengan harga promosi pekan depan. (r1n/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: