Jelang HKBN, Tim Disbunnak-Kodim 0422/LB Pantau Produk Asal Hewan

Jelang HKBN, Tim Disbunnak-Kodim 0422/LB Pantau Produk Asal Hewan

Medialampung.co.id - Dalam rangka menghadapi Hari Besar Keagamaan Nasional (HKBN) di Kabupaten Lampung Barat, tim dari Dinas Perkebunan dan Peternakan bersama dengan tim dari Kodim 0422 Lampung Barat yang dipimpin oleh Pasiter Kapten Inf Waniran melaksanakan kegiatan pemantauan produk pangan asal hewan, Senin-Rabu (3-5/5).

Kabid Peternakan Alma Arif mendampingi Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Nata Djudin Amran mengungkapkan, kegiatan ini dilakukan untuk memastikan bahwa Produk Pangan Asal Hewan yang beredar di masyarakat adalah produk yang ASUH (Aman, Sehat, Utuh, dan Halal).  

Menurut dia, dari hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh petugas di Pasar Pajarbulan Kecamatan Way Tenong, Pasar Liwa Kecamatan Balikbukit dan Pasar Betung Kecamatan Sekincau tidak ditemukan adanya pemalsuan daging, daging oplosan, daging glonggongan, maupun daging bangkai yang dijual oleh pedagang.

Masih kata dia, kegiatan pengawasan ini juga dilakukan untuk memastikan ketersediaan stok daging, ayam dan telur di Kabupaten Lampung Barat dalam menghadapi hari raya Idul Fitri.

"Dari hasil pengawasan dapat diketahui bahwa ketersediaan stok daging, ayam maupun telur dalam kondisi aman. Harga daging di Lampung Barat saat ini Rp130.000-Rp140.000/kg, daging ayam Rp35.000-Rp40.000/kg, serta telur Rp25.000/kg," kata dia

Selain melakukan pemeriksaan produk pangan asal hewan, lanjut Alma Arif,  jajaran Kodim juga tidak lupa mengingatkan pengunjung pasar Sekincau untuk menerapkan protokol kesehatan yang ketat berupa penertiban penggunaan masker oleh pengunjung maupun pedagang yang ada untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.(lus/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: