Berangkatkan 16 Peserta, Lampung Barat Optimis Raih Nilai Lebih Baik Pada MTQ Tingkat Provinsi

Senin 09-10-2023,17:37 WIB
Reporter : Nopriadi
Editor : Budi Setiawan

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Kabupaten Lampung Barat, memberangkatkan 16 orang peserta pada event Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Lampung yang dijadwalkan 9-16 Oktober 2023 di Kota Bandar Lampung.

Kabag Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdakab Lampung Barat Novi Andri, SKM, MM., mengungkapkan, 16 orang kafilah Lampung Barat tersebut akan mengikuti dua cabang lomba  yakni 11 Tilawatil Qur'an, 5 Hifzil Qur'an yang terdiri dari 7 putri dan 9 putra.

BACA JUGA:Pelaku Pembakaran Lahan Bisa Dipenjara 15 Tahun dan Denda Rp 15 Miliar

Dari dua cabang yang diikuti oleh 16 peserta dari Lampung Barat tersebut terbagi dalam beberapa golongan antara lain qira'at mujawad putri, dewasa putra, anak-anak putri, 5 juz + tilawah, 1 juz + tilawah, 10 juz putra, 5 juz tilawah putri, Tartil putra, remaja putra, anak-anak putra, qiro'at murottal remaja, remaja putri dan 1 juz tilawah putra.

"Sebelum mengikuti MTQ tingkat Provinsi Lampung tersebut, para peserta ini telah menjalani pembekalan dan juga karantina selama dua hari yang dipusatkan di RM dan Hotel Sahabat Utama beberapa waktu lalu," ungkap Novi Andri didampingi Kabag Bina Rohani dan Spiritual Candra Pasca.

BACA JUGA:Seorang Remaja di Bandarbaru Diduga Jadi Korban Pembegalan, Polisi Masih Lakukan Penyelidikan

Sementara itu, terkait dengan target yang akan diraih pada MTQ tingkat Provinsi Lampung tahun 2023 ini, ia mengaku pihaknya menargetkan nilai yang lebih baik.

"Tahun lalu satu orang peserta dari Lampung Barat masuk final dan meraih harapan satu cabang Tartil dewasa putri, tahun ini kami targetkan lebih baik lagi," kata dia, seraya menambahkan bahwa untuk peserta Lampung Barat semuanya merupakan putra-putri asli Lampung Barat alias tidak mengikutsertakan dari daerah lain untuk menjadi peserta atas nama Lampung Barat.*

Kategori :