Lulu Zaharani Krisna Wakil Lampung Raih Runner Up 2 Puteri Indonesia 2023, Gelar Puteri Pariwisata Indonesia

Sabtu 20-05-2023,14:32 WIB
Editor : Budi Setiawan

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Peserta Grand Final Puteri Indonesia 2023 asal Lampung, Lulu Zaharani Krisna raih Runner Up 2 Puteri Indonesia 2023 yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center pada Jumat (19/5) malam. 

Hadir dalam acara itu Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Lampung Riana Sari Arinal. 

Kemudian ada Miss International 2022 Jasmin Selberg, Miss Supranational 2022 Lalela Mswane dan Miss Charm 2023 Luma Russo.

Otomatis dalam perolehan Lulu dia mendapatkan gelar Puteri Indonesia Pariwisata selama satu tahun. Kemudian akan mewakili Indonesia di acara perhelatan Miss Supranational pada Maret 2024 mendatang.

BACA JUGA:Produk UMKM Pesbar Bakal Diperkenalkan Pada Ajang WSL Krui Pro QS 5000

"Dengan usia saya yang masih sangat muda, saya sangat bangga sekali menjadi Puteri Indonesia Pariwisata dan akan juga membawa nama Indonesia ke ajang Internasional," ungkapnya. 

Ia juga mengharapkan dukungan masyarakat Indonesia khususnya di Provinsi Lampung agar amanah dan lancar dalam mengembangkan gelarnya kedepan. 

Untuk pemenang Puteri Indonesia 2023 diraih Farhana Nariswari wakil dari Jawa Barat sebagai juara pertama dan Yasinta Aurellia wakil dari Jawa Timur sebagai juara Runner Up 1 yang otomatis akan menyandang Puteri Indonesia Lingkungan.

Kemudian nantinya Farhana sebagai Puteri Indonesia akan mewakili Indonesia pada ajang Miss International dan Yasinta akan mewakili Indonesia pada ajang Miss Charm.

BACA JUGA:KKB BERULAH LAGI! Prajurit TNI Praka Jamaluddin Gugur Saat Baku Tembak di Papua Tengah

Dalam acara itu juga Provinsi Lampung terpilih sebagai tema utama. Grand Final Puteri Indonesia 2023 tersebut dipenuhi dengan nuansa budaya Lampung mulai dari busana para finalis, juri dan MC hingga dekorasi lokasi acara.

Sementara Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Lampung Bobby Irawan, alasan Provinsi dipilih sebagai tema pada Puteri Indonesia 2023 karena memiliki keunggulan geografis dan kaya akan potensi wisatanya.

"Karena nilai-nilai strategis tersebut atau value itulah yang ingin diangkat oleh yayasan Puteri Indonesia terutama kita memiliki sangat banyak sekali destinasi wisata," pungkasnya.*

Kategori :