Pj Ketua TP PKK Provinsi Lampung Buka Muswil V Salimah Lampung

Pj Ketua TP PKK Provinsi Lampung Buka Muswil V Salimah Lampung

Pembukaan Muswil V Pimpinan Wilayah Persaudaraan Muslimah Lampung oleh Pj Ketua TP PKK Lampung--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pj Ketua TP PKK Provinsi Lampung, Maidawati Retnoningsih Samsudin, secara resmi membuka Musyawarah Wilayah (Muswil) V Pimpinan Wilayah Persaudaraan Muslimah (Salimah) Provinsi Lampung di Aula Arafah, Asrama Haji Islamic Center, Bandar Lampung, Sabtu 16 November 2024.

Mengusung tema “Meningkatkan Peran Salimah dalam Pembangunan Keluarga Menuju Generasi Emas 2045 di Provinsi Lampung”, acara ini juga dirangkaikan dengan Seminar Peringatan Hari Ayah.  

Dalam sambutannya, Maidawati mengapresiasi penyelenggaraan Muswil dan seminar tersebut. Ia menekankan pentingnya sosok ayah sebagai teladan bagi anak-anak dalam membangun generasi berkualitas. 

“Peringatan Hari Ayah merupakan apresiasi tulus dari seorang anak kepada ayahnya,” ujarnya.

BACA JUGA:Makanan Sumber Kolagen: Resep dari dr. Zaidul Akbar

BACA JUGA:Pecahkan Rekor MURI, Ribuan Warga Lampung Antusias Ikuti Senam HUT Ke-60 Partai Golkar

Seminar yang mengangkat tema “Membincang Peran Strategis Ayah Dalam Membangun Generasi Emas 2045” membahas bagaimana keluarga berperan sebagai fondasi perbaikan kualitas sumber daya manusia.

 Maidawati menegaskan bahwa generasi emas 2045 adalah visi peningkatan kualitas SDM yang dimulai dari keluarga.

"Salimah hari ini menunjukkan bahwa laki-laki hebat bisa mendidik anak yang hebat dan mendukung istri yang kuat, "ungkapnya.

Ia juga memuji peran Salimah dalam mendorong komunikasi yang baik dalam keluarga untuk menghasilkan generasi unggul.

BACA JUGA:Pj Gubernur Lampung Dampingi Mentan RI Buka Kontes dan Expo Sapi APPSI

BACA JUGA:Polda Lampung Ingatkan Warga Waspada Penipuan CPNS

 “Organisasi ini telah menunjukkan pentingnya sinergi antara ayah dan ibu dalam menopang pilar generasi emas 2045,” jelasnya.  

Terkait Muswil, Maidawati berharap Salimah terus menjadi agen perubahan yang memfasilitasi pemberdayaan perempuan, edukasi keluarga, dan kolaborasi lintas sektor, baik dengan pemerintah maupun organisasi lainnya.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: