Peringatan Bulan Bakti Rabies, 50 HPR Disuntik Vaksin Rabies

Peringatan Bulan Bakti Rabies, 50 HPR Disuntik Vaksin Rabies

--

PESSBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP), Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), telah selesai memberikan pelayanan vaksinasi rabies pada gelaran bulan bakti rabies yang dilaksanakan pada 26-27 September 2023 di Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Pesisir Tengah.

Kabid Peternakan, Rahmat Nursan mendampingi Kadis KPP Pesbar Unzir, S.P., mengatakan pelaksanaan vaksinasi rabies dalam rangka peringatan bulan bakti rabies sudah selesai dilaksanakan, terdapat puluhan HPR yang mendapat vaksin.

BACA JUGA:Perombakan Besar di Tubuh Polri, 7 Jenderal Polisi Masuk Daftar Mutasi Terbaru 2023

“Dalam pelaksanaan vaksinasi rabies itu terdapat 50 HPR yang divaksin, terdiri dari 48 ekor kucing dan dua ekor anjing, jumlah itu merupakan akumulasi selama dua hari pelaksanaan,” kata dia.

Dijelaskannya, HPR yang mendapatkan vaksin rabies itu didominasi oleh kucing, karena banyak hewan peliharaan masyarakat berupa kucing karena mudah untuk dibawa saat menjalani vaksinasi.

BACA JUGA:Sejumlah Bendera Parpol Masih Terpampang di Tugu Damar Tuhuk, Ini Kata Bawaslu Pesisir Barat

“Sedangkan untuk anjing hanya ada dua ekor dan untuk HPR musang dan kera tidak ada yang mendapatkan vaksinasi, karena memang tidak ada masyarakat yang membuat dua jenis HPR tersebut ke BPP Pesisir Tengah,” jelasnya.

Menurutnya, dari 150 dosis vaksin yang disiapkan, hanya 50 dosis yang digunakan sedangkan sisanya 100 dosis vaksin masih akan tetap digunakan dengan menyasar HPR yang ada di sejumlah kecamatan.

BACA JUGA:Hingga September 2023, Polres Pesisir Barat Catat 3.583 Pemohon SKCK

“Vaksinasi rutin akan tetap kita laksanakan dengan memaksimalkan ketersediaan dosis yang ada dengan memberikan pelayanan ke masyarakat yang memiliki HPR,” terangnya.

Dikatakannya, dengan maksimalnya pelaksanaan vaksinasi rabies, diharapkan kedepannya tidak ada lagi kasus rabies yang terjadi di Kabupaten Pesbar. 

BACA JUGA:Semangat Kader PKK Sukananti Gelar Rutinitas Senam Jumat

“Mudah-mudahan tidak ada lagi kasus gigitan HPR yang dapat menularkan rabies ke manusia,” pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: