Terbaru, Bandara Syamsudin Noor Segera Miliki Akses Jalan Baru, Persiapan Anggaran Rp 462 Miliar

Terbaru, Bandara Syamsudin Noor Segera Miliki Akses Jalan Baru, Persiapan Anggaran Rp 462 Miliar

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Bandar Udara (Bandara) Syamsudin Noor merupakan salah satu terminal Bandara internasional yang terletak di Landasan Ulin, Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Bandara yang terletak sekitar 25 km dari pusat Kota Banjarmasin ini segera dibuatkan akses jalan baru.

Berdasarkan informasi yang beredar, tidak tanggung-tanggung, anggaran yang akan dikeluarkan dalam pembuatan jalan baru di Bandara Syamsudin Noor tersebut diperkirakan sebesar Rp 462 miliar.

Akses jalan yang akan dibuat, dengan panjang mencapai hingga 2,85 kilometer (km) yang akan berdiri dengan tanah seluas 257 hektar.

BACA JUGA:4 Jenis Usaha yang Tidak Layak Dapat Pinjaman KUR BRI 2023

Selain itu Bandara Syamsudin Noor sendiri di ketahui mampu menampung 7 juta penumpang di setiap tahunya.

Jalan baru tersebut sudah digunakan sejak mk tahun 2019 baru akan di bagun dan akan ada penambahan akses yang lebih panjang dan luas.

Dari laman resmi diskominfomc.kalselprov.go.id, hal tersebut dimulai dengan Surat Gubernur Kalsel ke Kementerian PUPR, perihal usulan kegiatan prioritas Provinsi Kalsel tertanggal 17 Juni 2019.

Kemudian diteruskan dengan surat Gubernur Kalsel tertuju kepada Kementerian PUPR pada 27 Agustus 2019, seterusnya surat serupa pada 30 September 2019.

BACA JUGA:4 Jenis Usaha yang Tidak Layak Dapat Pinjaman KUR BRI 2023

Upaya pembangunan akses jalan baru ke Bandara Syamsudin Noor tersebut juga diperkuat dengan pertemuan Gubernur Kalsel dengan Presiden Joko Widodo pada tanggal 18 Desember 2019.

Upaya kedua dilakukan saat peresmian Bandara Syamsuddin Noor, yang salah satu poin utamanya membicarakan terkait pembangunan akses jalan baru untuk menuju Bandara Syamsuddin Noor pada waktu itu.

Langkah konkrit juga dilakukan Dinas PUPR Kalsel dengan menganggarkan Masterplan dan DED jalan akses Bandara baru dan lintas jalan bandara baru tahun 2020.

Tak hanya itu saja, usaha untuk membangun akses jalan baru juga dilakukan sepanjang tahun 2020 hingga akhirnya Gubernur Kalsel kembali menyurati Kementerian PUPR perihal permohonan Jalan Akses Baru Bandara Syamsuddin Noor ter tanggal 3 Februari 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: