Informasikan Pemilu 2024, PPK - Panwascam Batu Brak Sosialisasi di Pasar Pekon Balak
--
LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) bersama panitia pengawas kecamatan (Panwascam) Batu Brak, Kabupaten Lampung Barat melakukan sosialisasi terkait pemilihan umum (pemilu) tahun 2024 di pasar tradisional Pekon Balak, kecamatan setempat, Jumat (8 September 2023).
Sosialisasi yang menyasar ke seluruh kalangan masyarakat ini dilakukan untuk menginformasikan proses dan tahapan pemilu, memperkenalkan logistik surat suara, tata cara pencoblosan serta fungsi pengawasan dari panwascam yang berperan melakukan pengawasan dan pencegahan terhadap pelanggaran pemilu.
BACA JUGA:Kapolda Lampung Kunjungi Kampung Tangguh Bebas Narkoba di Lampung Utara
Ketua PPK Batubrak Juarsa mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan Panitia Pemilu Kecamatan untuk memberikan informasi terkait tahapan Pemilu kepada para pemilih, antara lain materi yang disampaikan yakni perihal hari pencoblosan akan dilaksanakan 14 Februari 2024.
”Kami juga menyampaikan kepada pemilih bahwa ada lima urat suara yang akan di coblos yaitu presiden dan wakil presiden, DPR RI, DPD, DPRD Provinsi Lampung dan DPRD Lampung Barat,” ujarnya.
BACA JUGA:Soal Kampanye Pemilu 2024, KPU Pesisir Barat Masih Merujuk PKPU 15 Tahun 2023
Di kesempatan yang sama, Ketua Panwascam Batu Brak Sarpen melalui anggota Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa (PPPS) Erwan Nur menambahkan dari sisi pengawasan, pihaknya mengimbau kepada seluruh jajaran aparatur sipil negara (ASN) serta Aparatur Pekon agar tetap menjaga netralitas dan tidak terlibat dalam politik praktis.
“Selanjutnya dari sisi pengawasan juga kami tentu tidak bisa bekerja sendiri sehingga dibutuhkan partisipasi masyarakat sebagai pengguna hak pilih untuk membantu pengawasan Pemilu, Dengan banyak yang terlibat dalam pengawasan tahapan pemilu maka semakin sedikit potensi kecurangan atau pelanggaran yang terjadi sehingga mampu meningkatkan kualitas pemilu,” harapnya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: