Kabar Gembira Tol Indralaya - Prabumulih Mulai Dibuka, Gratis..!!

Kabar Gembira Tol Indralaya - Prabumulih Mulai Dibuka, Gratis..!!

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Kabar gembira bagi anda yang akan melintasi kawasan Sumatera Selatan (Sumsel) bagian barat yaitu tepatnya Kota Prabumulih, Muara Enim dan sekitarnya. 

Pasalnya mulai Rabu (30/8) Pemerintah  mulai mengoperasionalkan jalan tol Indralaya - Prabumulih sepanjang jalan 64 kilometer.

BACA JUGA:Kwarda Pramuka Lampung Gelar Apel Besar Hari Pramuka ke-62 Tingkat Provinsi

Pengoperasian awal jalan tol Indralaya-Prabumulih ini gratis atau tanpa dipungut biaya. 

Hal tersebut juga seperti yang dikatakan oleh Branch Manager ruas tol Palembang-Indralaya-Prabumulih PT Hutama Karya (Persero) Syamsul Rijal. 

BACA JUGA:484 PNS, CPNS dan PPPK Pesisir Barat Terima SK Pengangkatan, Ini Pesan Bupati Agus Istiqlal

Ia mengungkapkan bahwasanya jalan tol Indralaya-Prabumulih akan mulai dibuka tanpa dikenakan tarif.

Untuk diketahui ruas jalan tol ini menjadi bagian dari ruas tol Palembang-Indralaya (Palindra) yang berjarak 22 km.

BACA JUGA:Ada Mantan Napi Daftar Jadi Caleg di Pesisir Barat, Kok Bisa?

Kemudian ruas Tol Indralaya-Prabumulih atau Indra-Prabu berjarak 64,5 km.

Untuk pembangunan jalan tol ini sejak tahun 2019 menggunakan teknologi jalan tol yang menyertainya. 

BACA JUGA:Kadivpas Kemenkumham Lampung Tes Urine WBP Hingga Geledah Kamar Hunian Rutan Krui

“Kami menyiapkan 27 kendaraan operasional, ada mobil patroli, PJR, ambulans, mobil derek 10 ton, 25 ton dan lainnya. Kami menyiagakan 157 personel untuk jasa pelayanan, 14 personel PJR dengan 5 unit kendaraan dan 12 personel paramedis,” ungkapnya. 

Untuk keseluruhan jalan tol yang dirancang dengan kecepatan 100 km/jam ini dilengkapi dengan dua simpang susun sekaligus 18 jembatan, serta bangunan pendukung jalan tol yaitu dua rest area.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: