Wabup Pesbar Hadiri Expo Mahasiswa KKN

Wabup Pesbar Hadiri Expo Mahasiswa KKN

--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Mahasiswa dari Universitas Lampung (Unila) yang telah selesai melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), menggelar kegiatan Expo Mahasiswa KKN, sekaligus Festival Budaya yang dipusatkan di kawasan wisata Pantai Mandiri Sejati Kecamatan Krui Selatan, Rabu (8/2/2023).

Kegiatan itu dihadiri oleh Wakil Bupati Pesbar A. Zulqoini Syarif, S.H., Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A, IPM., Plt.Sekkab Pesbar Ir.Jalaludin, M.P., sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab setempat, Camat, Peratin, serta seluruh undangan terkait lainnya.

Dalam kesempatan itu, A.Zulqoini Syarif, menyampaikan atas nama Pemkab Pesbar sangat menyambut baik dan tentu mengucapkan terimakasih kepada para mahasiswa KKN yang telah menyelenggarakan Expo Mahasiswa KKN dari Unila tersebut, yang juga melaksanakan festival budaya.

BACA JUGA:Infrastruktur Dominasi Usulan di Musrenbang Sekincau dan Waytenong

Dengan tujuan salah satunya dalam rangka penarikan seluruh Mahasiswa yang telah selesai melaksanakan kegiatan KKN di seluruh wilayah Kabupaten setempat.

“Karena itu, dengan diselenggarakannya kegiatan Expo Mahasiswa KKN ini diharapkan menjadi puncak pengabdian yang dilakukan oleh mahasiswa Unila terhadap Kabupaten Pesbar,” katanya.

Dijelaskannya, Mahasiswa KKN ini sebelumnya telah diterjunkan ke Pekon yang ada di seluruh wilayah Kecamatan se-Kabupaten Pesbar untuk melakukan KKN dengan harapan kedepan semua mahasiswa tersebut selain dapat berbaur dengan masyarakat, juga mampu mengabdi untuk masyarakat di wilayahnya masing-masing.

BACA JUGA:Pemkab Lambar akan Tangani Puluhan Jaringan Irigasi

“Sehingga, apa yang telah ditinggalkan oleh para mahasiswa itu bisa bermanfaat untuk masyarakat,” jelasnya.

Masih kata Zulqoini, dengan adanya festival budaya ini juga diharapkan bisa menjadi jembatan untuk masyarakat di Pesbar dan mahasiswa, agar kedepan bisa saling mengenalkan lebih luas lagi potensi-potensi budaya yang ada di Kabupaten Pesbar ini. 

Terlebih, kegiatan yang dilaksanakan ini juga terlihat cukup meriah dan ramai. Ini tentu menjadi salah satu symbol bahwa para mahasiswa KKN tersebut telah berhasil dalam rangka mengabdi dan berbaur kepada masyarakat.

BACA JUGA:Pemkab Lambar Tanggung Biaya BPJS Ketenagakerjaan untuk 542 Pegawai Non ASN

“Dengan adanya mahasiswa yang telah selesai melaksanakan KKN di Kabupaten Pesbar ini tentunya diharapkan mampu memberikan masukan positif kepada masyarakat, agar kedepan masyarakat dapat lebih kreatif dan produktif, karena semuanya itu juga untuk kepentingan dan kemajuan masyarakat,” ungkapnya.

Sementara itu, Rektor Unila, Lusmeilia Afriani, mengaku pihaknya sangat berterimakasih kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Pesbar atas kerjasamanya selama berlangsung kegiatan KKN yang dilakukan oleh 880 Mahasiswa Unila dari delapan fakultas yang tersebar di seluruh wilayah di Kabupaten setempat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: