Ini Gerakan Awal KKN Unila di Pekon Trimulyo dan Ciptawaras

Ini Gerakan Awal KKN Unila di Pekon Trimulyo dan Ciptawaras

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dalam rangka memaksimalkan program kerja, mahasiswa Unila yang melaksanakan Kerja Kuliah Nyata (KKN) di Pekan Trimulyo dan Ciptawaras, Kecamatan Gedungsurian, Kabupaten Lampung Barat mengawali dengan menggelar rapat koordinasi (Rakor) penetapan Skedul bersama aparatur pemerintah pekon masing-masing. 

Sebagaimana terpantau di aula Balai Pekon Trimulyo, tampak Tujuh mahasiswa menggelar rakor bersama aparatur pekon yang dipimpin Peratin Buchori, S.P., dan dihadiri Ketua LHP Tono Doso P.

Koordinator Desa (Kordes) KKN Pekon Trimulyo Romando Gunawan menyampaikan terdapat beberapa program kerja KKN sesuai dengan Fakultas masing-masing mahasiswa. 

Disebutkan di antara program yang akan dilaksanakan seperti bidang Pemberdayaan masyarakat, diantaranya pembuatan pupuk cair memanfaatkan sampah organik. 

BACA JUGA:KPU Pesisir Barat Gelar Tes Tertulis Calon PPS

Ajakan pembuatan pupuk cair dengan limbah organik ini tentunya, sebagai solusi bagi masyarakat dalam mengurangi ketergantungan pupuk kimia, sekaligus mengurangi pengeluaran dana untuk pengadaan pupuk lewat pembuatan mandiri. 

Sementara disampaikan Peratin Buchori, menyampaikan selamat datang kepada para mahasiswa KKN, dan berharap kehadiran para penerus bangsa tersebut dapat betul-betul membantu masyarakat dan aparatur Pekon dalam penambahan wawasan yang berimbas pada kemajuan pekan itu.

Sementara di katakan Kordes Pekon Ciptawaras Abu Nugroho, kegiatan para KKN sebanyak enam Kelompok Kerja, mulai dari Sosial Marketing, Hidroponik, Kesehatan Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS), Mengajar, Dan Lomba Keagamaan. 

"Untuk sosial marketing kita akan memberikan pembinaan KWT Dan UMKM, Kemudian Pembuatan Hidroponik, PHBS Dan bidang keagamaan Kaligrafi serta Pembuatan Surat Pendek," urainya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: