Peringati HUT ke-38, SMAN 1 Liwa Gelar Doa Bersama dan Potong Tumpeng

Peringati HUT ke-38, SMAN 1 Liwa Gelar Doa Bersama dan Potong Tumpeng

Medialampung.co.id - Dalam rangka memperingati hari ulang tahun yang ke-38, SMAN 1 Liwa melaksanakan apel pagi, doa bersama, potong tumpeng hingga melepas rangkaian balon ke udara sebagai wujud rasa syukur.

Acara tersebut juga dihadiri para dewan guru dan staff SMAN 1 Liwa serta siswa dan siswi yang dilaksanakan di lapangan sekolah setempat di Pekon Way Empulau Ulu Kecamatan Balikbukit Kabupaten Lampung Barat.

Kepala SMAN 1 Liwa Riston Yadi, S.Pd., mengaku bangga dengan semua prestasi yang dicapai selama 38 tahun sejak berdiri hingga kini menjadi salah satu sekolah favorit di Kabupaten Lampung Barat.

“Alhamdulillah, dengan bertambahnya usia ke-38 tahun, saya bangga dengan apa yang kita raih selama ini baik di bidang prestasi akademik maupun non akademik. Ini merupakan satu kebanggan buat kita,” tuturnya. 

Sejak berdiri pada tahun 1983, SMAN 1 Liwa telah melewati perjalan panjang dan melahirkan generasi penerus yang kini menjadi kebanggan sekolah maupun di tingkat Kabupaten bahkan skala provinsi.

Menurut Riston, meski peringatan tersebut dilaksanakan secara sederhana namun dirinya berharap semoga SMAN 1 Liwa tetap eksis dan menjadi sekolah yang semakin diminati oleh masyarakat. 

Yang tidak kalah penting, lanjutnya, untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan, sekolah harus mampu menjadi jembatan masa depan siswa di tengah era digital.

"Kita bersyukur dan akan terus mempertahankan serta meningkatkan prestasi sekolah baik dibidang akademik maupun non akademik walaupun di tengah pandemi saat ini,” imbuhnya. 

Kendati begitu kata Riston, pandemi pun telah mengubah pola pembelajaran yang sempat menggunakan instrumen virtual kini telah diperkenankan kembali pembelajaran secara tatap muka.

"Saya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh dewan guru dan staf dalam membagun sekolah yang berwawasan tinggi baik di bidang akademik maupun non akademik,” tutupnya (lin/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: