Pakcik Bangga Lihat Inovasi Destinasi Wisata Daur Ulang Pagardewa  

Pakcik Bangga Lihat Inovasi Destinasi Wisata Daur Ulang Pagardewa  

Medialampung.co.id - Bupati Lampung Barat H Parosil Mabsus lontarkan pujian atas kreativitas dan inovasi pihak Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Pagardewa yang mampu menciptakan inovasi dan kreativitas dengan memanfaatkan barang bekas dan didaur ulang  menjadi pemandangan yang indah.

Seperti dalam pembuatan taman destinasi wisata daur ulang yang indah dibangun di belakang Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Pagardewa yang gedung barunya diresmikan penggunaannya pada Jumat (3/7).

Taman Destinasi Wisata Daur Ulang itu memanfaatkan semua barang bekas seperti ban mobil bekas, karpet telur, botol air mineral dan berbagai lainnya hingga menjadi taman santai.

"Saya senang melihat pemanfaatan bahan bekas ini, karena memunculkan seni baru dari kreativitas dan inovasi yang hebat," tegasnya.

Karena itu Parosil sapaan akrab Pakcik mengajak semua warga untuk dapat mampir ke puskesmas itu selain berkonsultasi kesehatan juga menikmati destinasi wisata bahan bekas. Dan taman-taman lainnya yang ada milik pekon-pekon. 

Kepala Puskesmas Mediansah menambahkan dalam taman itu ada dua gazebo, sebagai taman baca (literasi) dan taman santai.  

Untuk diketahui, lingkungan UPT Puskesmas Pagardewa masih satu komplek dengan Kantor Kecamatan Pagardewa, dengan saat ini  memiliki lahan kosong yang luas.

Dan berkat inovasi dan kreativitas Camat M.Yones, S.S.T.P. M.H., menelurkan ide dengan memanfaatkan lahan tersebut menjadi taman dan bahkan menjadi lokasi yang menghasilkan karena diberikan berbagai jenis tanaman dan sayur mayur yang dikelola juga oleh sepuluh pekon.

Dengan masing-masing pekon diberi lahan untuk dimanfaatkan menampilkan apa yang menjadi keunggulan khas pekon, kemudian didesain sedemikian rupa hingga membentuk taman yang asri  mencerminkan taman bersama, dan taman ketahanan pangan mandiri sebagaimana program Bupati Lambar H. Parosil Mabsus yakni Program Pangan Mandiri (PM).(rin/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: