Festival Kuliner Bertajuk Sekala Bekhak Foodies akan Jadi Rangkaian Awal FBSB Ke-9

Jumat 26-05-2023,21:20 WIB
Reporter : Lusiana Purba
Editor : Budi Setiawan

Konten-kontennya antara lain Festival Kuliner "Sekala Bekhak Foodies" akan menyajikan makanan nusantara, makanan tradisional khas Lampung, jajanan-jajanan kekinian pun akan hadir disini akan dihelat mulai tanggal 14 hingga 20 Juni 2023.

Yang unik bahwa untuk masuk dalam area Festival Kuliner, pengunjung wajib mengenakan kain khas Lampung Barat "selindang miwang", boleh bawa dari rumah atau sewa di gate masuk, sewa nya tidak mahal, hanya berkisar Rp3 ribuan saja

Lalu, Festival Nyambai, sampai saat ini kami masih mencari sponsor yang akan mensupport hadiah dari penyelenggaraan festival nyambai, jika sampai H-10 kita belum mendapatkan sponsor untuk hadiah maka festival nyambai akan kita gelar sebagai eksebisi saja (tidak dilombakan), dan akan diisi oleh beberapa group penampil saja, rencananya akan digelar 18-20 Juni 2023. 

Selanjutnya, kata Endang, Festival Orkes Gambus, sama halnya dengan festival nyambai, pihaknya sedang berupaya menjajaki pihak yang bisa menyiapkan hadiah untuk para juara festival ini, namun jika upaya kita sampai dengan H-10 tidak berhasil maka festival ini hanya akan bersifat gelaran beberapa group saja, rencananya akan digelar 18-19 Juni 2023

BACA JUGA:Resep Ayam Bakar Sederhana Akhir Bulan Buat Anak Kos Yang Lagi Buntu

Kemudian, Coaching Clinic Kuliner, Kopi dan Foto Produk. "Content ini kita berharap akan lebih memberikan pengetahuan baru kepada para penggiat ekraf dan UMKM di sektor Kuliner, Kopi dan produk-produk andalan, akan kita datangkan narasumber yang ahli dalam bidangnya, akan digelar pada tanggal 19 Juni 2023," katanya.

Selain itu, Ngelemang Bebakhong, ngelemang merupakan tradisi masyarakat sekala bekhak yang biasa dilakukan menjelang hari-hari besar, akan kita gelar bersama dan akan dikompetisikan antar pekon dalam wilayah Balik Bukit dan Batu Brak, kegiatan ini sepenuhnya didukung oleh Bank Lampung Cabang Liwa, digelar pada tanggal 20 Juni 2023.

"Beberapa waktu lalu juga teman-teman penggiat Wedding (Dekorasi Pernikahan), telah melakukan koordinasi dengan kami, mereka ingin menampilkan sajian supporting event yaitu Wedding Expo khas Sekala Bekhak, namun kegiatan ini belum fix apakah akan digelar atau tidak oleh mereka, semoga juga bisa digelar," harapnya.

BACA JUGA:Perhelatan Gebyar SMK se-Lambar Sukses, SMKN 1 Way Tenong Juara Umum

Masih kata Endang, puncak kegiatan pada tanggal 20 Juni 2023, akan diisi oleh para seniman kebanggaan Lampung Barat, antara lain dari Sanggar Seni Stiwang kolaborasi dengan Seniman Muda Berbakat M Randi Dimas Prayoga dalam sajian Tari dan Musik bertajuk "Sekura the Mask of Nation" serta akan diisi dengan hiburan tradisional Nyambai dan Orkes Gambus Tradisi dan Modern

"Kami sangat berharap ada dukungan dari sponsor-sponsor (pihak ketiga), kami membuka ruang seluas-luasnya untuk mari kita bersama meramaikan dan mensukseskan kegiatan ini, sebagai kebanggaan kita bersama. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang dengan ikhlas telah menyatakan dukungan terhadap kegiatan Festival Budaya Sekala Bekhak Ke-9 tahun ini," pungkas dia.*

Kategori :