MEDIALAMPUNG.CO.ID - Massa dari sejumlah elemen buruh tergabung dalam Aliansi Lampung Memanggil kembali menggelar aksi di gerbang pintu masuk kantor DPRD Provinsi Lampung, Selasa (27/9).
Massa aksi tersebut terus menyuarakan suara rakyat memperjuangkan hak para petani di Lampung.
Salah satu aksi Khairul Badan eksekutif mahasiswa (BEM) Fakultas pertanian Universitas Lampung (Unila) mengatakan sampai hari ini Reforma Agraria belum terwujud.
"Terbukti bahwa hari ini kita melihat Petani di Desa Malangsari, Kecamatan Tanjungsari, Lampung Selatan tanah nya sekitar 10 hektar diambil oleh oknum-oknum tidak bertanggung jawab. Padahal itu merupakan salah satu sumber kehidupan masyarakat petani sekitar," ungkapnya.
BACA JUGA:Ribuan Pendekar PSHT Lampung Barat Ramaikan Perayaan Satu Abad
Lanjutnya, salah satu tolak ukur kemajuan masyarakat petani mereka mempunyai hak kepemilikan tanah.
"Kepastian akan kepemilikan. Kalau mereka tidak ada tanah apa yang digarap oleh petani. Jadi reforma Agraria harus terwujud sehingga Petani Berjaya dapat benar-benar kita lihat dan rasakan," pungkasnya (ded/mlo)