Melalui Kampanye Gemarikan, Winarni Ajak Masyarakat Konsumsi Ikan Sejak Dini
Bunda Winarni Saat Berikan Sambutannya Dalam Gerakan Makan Ikan -Foto - Wiji (Medialampung@disway.id)-
LAMSEL,MEDIALAMPUNG.CO.ID - Ketua PKK Lampung Selatan Winarni Nanang Ermanto terus mendorong gemar makan ikan sejak dini. Selain mampu mencerdaskan anak, konsumsi ikan juga dapat mencegah stunting.
Hal itu disampaikan pada saat pelaksanaan kampanye Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan) di lapangan Desa Rejomulyo Kecamatan Jatiagung Kamis 19 September 2024
“Kita berusaha untuk mendorong masyarakat, terutama ibu-ibu hamil dan balita serta anak-anak, agar gemar mengonsumsi ikan,” ujar Bunda Winarni
Menurutnya dalam ikan terdapat beberapa kandungan yang dapat mencukupi kebutuhan tubuh sehingga mampu meningkatkan kecerdasan pada otak khususnya anak-anak dan balita
"Jadi dalam satu buah ikan itu mengandung asam lemak tidak jenuh Omega 3, terutama yang disebut EPA dan DHA, yang terbukti dapat menurunkan kadar kolestrol, trigliserida, dan lipoprotein darah,"tuturnya
BACA JUGA:Pemdes Karangsari Realisasikan BLT-DD Triwulan Ketiga Kepada 11 KPM
BACA JUGA:Pemkab Lampung Selatan Berikan Insentif Kepada 412 Guru Ngaji dan Tokoh Lintas Agama
Selain itu, zat omega 3 sangat penting untuk perkembangan kecerdasan anak, terutama pada 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK), serta mencegah stunting
“Desa Rejomulyo ini sudah punya produk ikan yang unggul, yakni ikan lele. Saya mengajak masyarakat bisa konsumsi ikan lele, khususnya dikonsumsi anak-anak dan ibu hamil," pungkasnya
Dalam kesempatan tersebut Winarni juga mendorong peran serta pemerintah desa dalam mendorong masyarakat dalam mengkonsumsi ikan.
Sementara itu, Kadis Perikanan Lampung Selatan Dwi Jatmiko menyampaikan pentingnya kerja sama antarinstansi dalam menjalankan pengentasan angka stunting di Kabupaten Lampung Selatan.
BACA JUGA:Polsek Sidomulyo Tangkap Pelaku Pembobol Rumah
BACA JUGA:Pemkot Metro Jadi Pemerintah Daerah Pertama di Lampung Gunakan 100 Persen Energi Terbarukan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: