Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1946, Ini Rangkaian Upacara Nyepi Umat Hindu di Pesisir Barat

Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1946, Ini Rangkaian Upacara Nyepi Umat Hindu di Pesisir Barat

--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Umat Hindu yang ada di Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) akan melaksanakan berbagai rangkaian kegiatan dalam perayaan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1946, yang jatuh pada Senin, 11 Maret 2024 mendatang. 

Berbagai rangkaian kegiatan tersebut akan dilaksanakan sebelum hingga puncak Hari Raya Nyepi.

Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kabupaten Pesbar, Gusti Kade Artawan, mengatakan bahwa, Hari Raya Nyepi merupakan salah satu hari suci umat Hindu di Nusantara dalam menyambut Tahun Baru Saka, tahun ini umat Hindu merayakan Tahun Baru Icakawarsa 1946. 

Untuk di Kabupaten Pesbar ini kurang lebih terdapat sebanyak 350 Kepala Keluarga (KK) umat Hindu, yang tersebar di tiga Kecamatan dan terorganisasi dalam 10 Desa Adat.

BACA JUGA:50 Koperasi di Lampung Barat Belum Gelar RAT Tahun Buku 2023

“Seluruh umat Hindu di Kabupaten Pesbar ini juga tentunya ikut merayakan Tahun Baru Saka 1946 dengan akan melaksanakan berbagai rangkaian Hari Raya Nyepi di tahun 2024 ini,” kata dia, Sabtu 9 Maret 2024.

Menurutnya, berbagai rangkaian dalam perayaan Hari Raya Nyepi bagi umat Hindu di Kabupaten Pesbar ini antara lain upacara Mekiyis (Melasti) yang telah dilaksanakan pada Jumat, 8 Maret 2024 yang digelar di Pura Segara Tirta Bhuana, Dusun Baliyoga Pekon Marang, Kecamatan Pesisir Selatan. 

Dalam kegiatan upacara Melasti tersebut diikuti oleh seluruh umat Hindu se-Kabupaten setempat. Mengingat Pura Segara Tirta Bhuana itu merupakan Pura tingkat Kabupaten Pesbar.

“Dalam upacara Melasti ini dimaksudkan umat Hindu untuk membersihkan diri, baik jasmani maupun rohani, dengan melarung/menghanyutkan sesaji ke laut,” ungkapnya.

BACA JUGA:Warga Pekon Mutar Alam Minta PDAM Tangani Pipa Bocor Hingga Genangi Badan Jalan

Kemudian, lanjutnya, mengambil air laut/tirta amerta (hanganyutaken memalaning bumi, ngamet sarining amerta ring telenging segara), yang selanjutnya air/tirta amerta tersebut digunakan untuk mensucikan diri dan seluruh Pratima (pura dari masing-masing adat) agar pada saat melaksanakan Catur Brata Penyepian dalam keadaan bersih dan suci lahir batin. 

Anggota DPRD Kabupaten Pesbar itu juga menyampaikan bahwa, dalam rangkaian Hari Raya Nyepi tersebut, umat Hindu di Kabupaten Pesbar ini juga akan melaksanakan rangkaian upacara Tawur Kesanga, yang merupakan rangkaian sangat penting. 

Untuk upacara tersebut akan dilaksanakan pada Minggu, 10 Maret 2024. 

Tawur kesanga ini memiliki filosofi harmonisasi manusia, alam dan Bhuta. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: