Pemerintah Pekon Puramekar Kembali Salurkan Bansos Beras CPP

Pemerintah Pekon Puramekar Kembali Salurkan Bansos Beras CPP

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pekon Puramekar, Kecamatan  Gedung Surian, Kabupaten Lampung Barat kembali menyalurkan bantuan sosial beras program Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) yang dilaksanakan di balai pekon setempat akhir pekan kemarin. 

Pada periode kali ini penyaluran bansos beras dilaksanakan dengan melakukan scan barcode dan foto penerima secara langsung melalui aplikasi.

Adanya bantuan CPP tersebut bertujuan agar mengurangi beban pengeluaran keluarga penerima manfaat, mengantisipasi dan menangani adanya kekurangan dan kerawanan pangan.

Dalam sambutannya, Peratin Puramekar Anderi menyampaikan harapan bahwa semoga apa yang diberikan oleh pemerintah ini dapat sangat bermanfaat.

BACA JUGA:Alasan Komisi II Desak Bongkar Lagi Proyek Paving Block GSG Bung Karno Makin Jelas

"Semoga apa yang telah pemerintah berikan ini bisa membantu para penerimanya, karena CPP ini adalah bantuan dari pusat yang disalurkan melalui pekon-pekon," tegasnya.

Serta tidak lupa dalam kesempatan itu Anderi tak bosan-bosannya untuk mengingatkan karena cuaca sedang tidak bersahabat untuk tetap waspada terhadap bencana kebakaran.

"Mengingat sekarang tengah berlangsung  musim kemarau saya menghimbau agar kita semua berhemat air, pakai air secukupnya," ajaknya.

Apalagi dampak yang dirasakan di beberapa tempat sudah mulai merasakan kekeringan. 

BACA JUGA:Lahir Pada HUT Kabupaten Lampung Barat ke 32, Enam Bayi Dapat Penghargaan

"Sekali lagi saya sampaikan selamat kepada para penerima, semoga bermanfaat dan dapat membantu mengurangi beban pengeluaran para penerima nya," ujarnya.

Sekedar diketahui penyaluran bantuan beras CPP  ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Provinsi Lampung khususnya Kabupaten Lampung Barat kepada masyarakat, dimana semua mengetahui bahwa beras adalah bahan pangan pokok

Sehingga diharapkan setelah penyaluran bantuan ini dilaksanakan bisa membantu semua masyarakat yang menjadi sasaran program CPP ini.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: