Gubernur Arinal Tinjau Kesiapan Pelayanan Transportasi Menjelang Idul Fitri

Gubernur Arinal Tinjau Kesiapan Pelayanan Transportasi Menjelang Idul Fitri

--

BACA JUGA:Polresta Bandar Lampung Sediakan Tempat Penitipan Kendaraan Bagi Warga Hendak Mudik

"Saya sudah bicara dengan Ketua Organda Provinsi Lampung Ketut Pasek terkait ketersediaan armada bus, saya juga tadi sudah menelpon Pak Dirjen agar Terminal Rajabasa kedepan dapat lebih ditingkatkan lagi sarana dan prasarananya supaya lebih mulus lagi, aman dan nyaman," pinta Gubernur

Pada kunjungan tersebut Gubernur juga tampak berbincang-bincang hangat bersama beberapa warga Lampung yang hendak mudik ke Kotabumi dengan menggunakan armada bus Puspa Jaya.

Pada titik selanjutnya Gubernur bersama rombongan bergerak menuju Pelabuhan Bakauheni, di lokasi tersebut Gubernur Arinal bersama General Manager (GM) PT ASDP Cabang Bakauheni, Kapten Rudi Sunarko meninjau pembangunan Dermaga Eksekutif II yang saat ini masih dalam proses pembangunan.

Menurut Rudi Sunarko dengan adanya dua gerbang dermaga di dermaga eksekutif, maka dua kapal dapat bersandar secara bersamaan, sehingga menambah kapasitas penyeberangan.

BACA JUGA:Agendakan Pawai Takbir, Bupati-Wabup Akan Shalat Ied di Lapangan Pemkab Pesbar

Lebih jauh menurut Rudi Sunarko, saat ini ASDP telah menyiapkan total 65 kapal, dengan 40 kapal beroperasi dan 25 dalam posisi siaga. 

Rudi juga menerangkan ASDP berusaha maksimal memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat yang hendak melakukan penyeberangan baik melalui Pelabuhan Bakauheni, Merak, Ciwandan, dan Pelabuhan Panjang.

Selain Pelabuhan Bakauheni, Gubernur juga melakukan peninjauan ke Pelabuhan Panjang. Seperti diketahui sebelumnya pelabuhan panjang digunakan untuk mengurai penumpukan penumpang di pelabuhan merak dengan mengalihkan kendaraan roda dua dan truk ke Pelabuhan Ciwandan dengan tujuan Bakauheni dan Pelabuhan Panjang.

Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas I Panjang Andi Fiardi melaporkan kepada Gubernur bahwa mulai tanggal 15 April lalu, Pelabuhan Panjang telah mulai beroperasi dengan menggunakan Kapal Ferry KM.Mutiara Fetindo VII dan KM. Mutiara Sentosa II. 

BACA JUGA:Pekon di Kecamatan Krui Selatan Mulai Salurkan BLT DD Tahap I

Adapun posko penyelenggaran angkutan laut lebaran tahun 2023 Pelabuhan Panjang, Menurut Andi Fiardi akan beroperasi mulai dari 7 April hingga 8 Mei 2023.

Kemudian, selain titik-titik yang telah disebutkan, pada kegiatan tersebut Gubernur juga mengunjungi Posko Pelayanan dan Pengamanan di Rest Area KM 20 B di jalan Tol Trans Sumatera, dan meninjau perbaikan jalan di pintu keluar Gerbang tol Itera. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: