Daya Beli Masyarakat di Pesisir Barat Masih Stabil

Daya Beli Masyarakat di Pesisir Barat Masih Stabil

--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Sejumlah pasar tradisional hingga pertokoan dan pusat perbelanjaan lainnya di Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) pada bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah hingga kini masih terlihat ramai dikunjungi oleh masyarakat yang akan melakukan transaksi jual beli, baik untuk kebutuhan bahan pokok (sembako), dan kebutuhan lainnya.

Kabag Perekonomian dan SDA Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Pesbar, Ariswandi, S.Sos., mengatakan, jika dilihat kondisinya saat ini di lapangan, baik di sejumlah pasar-pasar tradisional, pusat perbelanjaan modern, kios, toko distributor maupun toko penjualan eceran itu masih terlihat ramai dikunjungi masyarakat, dan sama dengan tahun sebelumnya.

“Begitu juga dengan daya beli masyarakat tersebut masih stabil, serta belum ada perubahan seperti pada ramadhan sebelumnya. Artinya, daya beli masyarakat itu belum menunjukan adanya kenaikan,” kata dia.

BACA JUGA:Pemkab Lambar Anggarkan 1 Kuota Beasiswa Kedokteran Gigi

Dikatakannya, begitu juga dengan hari biasa sebelum ramadhan untuk daya beli masyarakat belum menunjukan adanya perubahan. 

Kemungkinan, untuk daya beli masyarakat di Kabupaten Pesbar ini bisa menunjukan kenaikan saat menghadapi hari Raya Idul Fitri nanti, tetapi terkait dengan daya beli masyarakat itu juga tentunya harus berdasarkan hasil survei Badan Pusat Statistik (BPS).

“Tapi, diprediksi menjelang Idul Fitri nanti tingkat transaksi jual beli atau daya beli masyarakat diyakini akan mengalami peningkatan,” ujarnya.

BACA JUGA:Pleno Rekapitulasi DPHP PPK Kebun Tebu Berjalan Lancar

Karena, kata dia, daya beli masyarakat yang diprediksi meningkat menjelang lebaran itu merupakan salah satu tradisi masyarakat. 

Dimana, saat menghadapi lebaran, banyak kebutuhan yang harus disiapkan seperti sembako, sandang dan kebutuhan lainnya.

Sehingga, hal tersebut setidaknya akan berdampak pada daya beli masyarakat yang akan meningkat. 

BACA JUGA:Disbunnak Lambar Programkan Diversifikasi Tanaman Cabai-Jahe di Kebun Kopi

Dengan kondisi daya beli masyarakat meningkat itu tentu akan berdampak pada perekonomian masyarakat yang juga akan ikut mengalami peningkatan.

“Meski saat ini daya beli masyarakat masih stabil seperti biasa dan belum terlihat ada peningkatan, namun mudah-mudahan menjelang Idul Fitri nanti ada perubahan,” pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: