Ribuan Pelajar dan OPD Pemkot Bandar Lampung Ikut Gerak Jalan Beregu

Ribuan Pelajar dan OPD Pemkot Bandar Lampung Ikut Gerak Jalan Beregu

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Ribuan pelajar dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mengikuti gerak jalan beregu Kwartir Cabang Pramuka Kota Bandar Lampung. 

Gerak jalan tersebut dimulai dari halaman Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung hingga Pahoman, Minggu (26/2).

Peserta gerak jalan tersebut terdiri dari penggalang SD berjumlah 2.499, anggota tingkat penggalang dari SMP 2.976, penegak 744, pembina 1.470 dan umum 1.352 orang. Sehingga totalnya 9.041 peserta dalam 374 regu. 

BACA JUGA:Kecam Aksi Ayah Setubuhi Anak Tiri Berusia 3 Tahun, Ketua LBH Lambar : Hukum Kebiri

BACA JUGA:Pelanggan Perumda Limau Kunci Capai 14.559

Kegiatan tersebut dimulai dari kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung, lalu menelusuri jalan Diponegoro menuju Tugu Adipura dan finis di Kantor Kwartir Cabang Kota Bandar Lampung yang terletak di Pahoman.

Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana mengatakan, sudah berjalan 4 tahun gerak jalan dihentikan. Padahal kegiatan tersebut dapat meningkatkan kebersamaan, kesehatan dan silaturahmi. 

"Alhamdulilah hari ini semuanya ikutan gerak jalan. Baik dari OPD maupun dari sekolah SD sampai SMP yang ada di wilayah kota Bandar lampung harapannya semoga setelah ini semuanya sehat," ungkapnya.

BACA JUGA:Pilih Fokus Berbisnis, Laras Urungkan Niat Terjun ke Dunia Politik

BACA JUGA:Sambut Ramadhan, Awal Maret Pemprov Lampung Adakan Pasar Murah

Sementara selaku Ketua Regu Saroni mengatakan, gerak jalan dimulai dari pemkot lalu turun ke jalan diponegoro menuju pahoman kemudian setiap peserta akan dinilai berdasarkan kriteria terunik, ketepatan waktu, kerapian dan kekompakan. 

"Iya para peserta akan berjalan mulai dari Jalan Diponegoro menuju Kantor Kwartir Cabang Kota Bandar Lampung yang terletak di Pahoman," singkatnya.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: