Evaluasi Kesiapan Porprov, KONI Way Kanan Bakal Kumpulkan Seluruh Cabor

Evaluasi Kesiapan Porprov, KONI Way Kanan Bakal Kumpulkan Seluruh Cabor

Sekretaris Umum KONI Way Kanan, Randy Farada, SP--

WAY KANAN, MEDIALAMPUNG.CO.ID - KONI Way Kanan, akan kembali mengumpulkan seluruh cabang olahraga pada Senin (12/9) mendatang untuk melakukan evaluasi kesiapan dan sekaligus mengetahui kendala persiapan cabor dalam menghadapi Pekan Olahraga Provinsi Lampung (Porprov) yang akan datang.

“Porprov kan sudah sangat dekat, untuk itulah kami mengumpulkan semua tangkai olahraga guna menanyakan kembali kesiapan dan berapa atlet yang akan kita bawa pada Porprov nanti, karena harus kita sesuaikan dengan kesiapan yang kita miliki,” ujar Randy Farada, SP, Sekretaris Umum KONI Way Kanan.

Jadi, lanjut Randy, pada saat rapat nanti semua cabor sudah membawa rancangan yang sempurna dan valid, tentang berapa jumlah atlet yang akan dibawa, sekaligus targetnya berapa.

“Kita menargetkan minimal 30 emas atau dengan kata lain meningkat 100 % dari Porprov sebelumnya,” imbuhnya.

BACA JUGA:Disdikbud Lambar Pastikan Tak Ada Program GSMS Tahun Ini

Sementara Ketua KONI Way Kanan Hi Agus Runcik, S.Pd, menambahkan, bahwa target 30 emas itu bukan merupakan yang baku, karena bisa saja bertambah tinggal sejauh mana persiapan Cabor dan atletnya.

“Tugas KONI kan membina atlet berprestasi, jadi kalau nanti atlet-atlet Way Kanan yang kita bawa menorehkan prestasi maksimal pasti akan kita lakukan pembinaan secara intensif, selain itu, kami juga akan mempelajari kemungkinan pengangkatan atlet-atlet berprestasi Way Kanan tersebut menjadi ASN dari jalur khusus kalaupun memungkinkan, dan tidak bersalahan dengan Undang-Undang, selain akan memberikan Bonus bagi para peraih medali nantinya,” ujar Hi. Agus Runcik.

Menurut Hi. Agus Runcik, dari  30 Cabor yang nantinya akan dipertandingkan di Porprov, Way Kanan kemungkinan tidak akan mengikuti seluruhnya, akan tetapi hanya pada cabor yang diplot untuk mendapatkan emas. 

“Kita tidak akan ngoyo, kalau Cabor tersebut hanya akan jadi penggembira untuk apa diberangkatkan, apalagi mereka juga tidak memiliki persiapan yang maksimal, melainkan kita hanya akan kirim cabor dan atlet yang memang diprediksi akan sukses meraih medali, dan atau Cabor yang memang persiapannya sudah sangat matang, bukan yang hanya berlatih saat akan ada pertandingan saja,” imbuhnya.

BACA JUGA:Harga BBM Naik, Satlantas Polres Lambar Bagikan Beras ke Supir Angkutan Umum

Dalam pada itu dari laporan yang masuk ke kesekretariatan KONI Way Kanan, beberapa Cabor yang pada pelaksanaan Porprov lalu sebagai lumbung Emas Way Kanan, secara intensif telah mempersiapkan atlet-atlet mereka, guna mempertahankan prestasi yang telah didapat, dan siap mengharumkan Way Kanan pada porprov yang akan datang.

“Tinju kan porprov lalu sukses dapat 1 emas, kami targetkan pada Porprov tahun ini minimal kembali dapat 1 emas, tetapi kami PERTINA Way Kanan telah menargetkan 2 Medali Emas,” ujar Ketua PERTINA Way Kanan Amboy Saputra, S.Pd.(sah/mlo)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: