Quick Count Pilkada di Tulang Bawang, Pasangan Qudrotul - Hankam Unggul

Quick Count Pilkada di Tulang Bawang, Pasangan Qudrotul - Hankam Unggul

Hasil Quick count Rakata pada Pemilihan kepala daerah di kabupaten Tulang Bawang--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Quick Count atau hitung cepat yang diselenggarakan lembaga Rakata pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Lampung di selenggarakan di Grand Mercure Rabu 27 November 2024.

Beberapa daerah perolehan hasil hitung cepat ini sudah mencapai 100 Persen. 

Seperti Kabupaten Tulang Bawang, Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Nomor Urut 2 Qudrotul Ikhwan dan Hankam Hasan memperoleh suara sebanyak 49,92 persen. 

Sedangkan Paslon 1 Winarti dan Reynata Irawan berada di posisi kedua dengan 25,35 persen.

BACA JUGA:Pastikan Pemungutan Suara Berlangsung Aman dan Lancar, Pj Gubernur Lampung Tinjau Sejumlah TPS

BACA JUGA:75 Tahanan Polresta Bandar Lampung Ikut Memilih di Balik Sel

Kemudian posisi terakhi Paslon 3 Hendriwansyah dan Danial Anwar perolehan sebanyak 24,73 persen. 

Perolehan ini berdasarkan data masuk 100 persen.

Partisipasi pemilih 64,93 persen kemudian tingkat kepercayaan 99 persen dan toleransi kesalahan 2,43 persen 

Peneliti Rakata, Fatih Raftsaal mengatakan bahwa data ini merupakan hasil hitung cepat bukan data resmi dari KPU. 

BACA JUGA:Bambang-Rafieq Unggul dalam Quick Count Pilkada Metro 2024

BACA JUGA:Hasil Quick Count Pilwakot Bandar Lampung: Eva Dwiana-Deddy Amarullah Unggul Jauh

“Ini bukan hasil resmi dari KPU untuk hasil akhir kita tetap harus menunggu data real count dari KPU,” ungkapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: