Lima dari Tujuh Pesilat Lambar Sapu Bersih Poin di Sirkuit Pencak Silat Zona Tiga Putaran Dua

Lima dari Tujuh Pesilat Lambar Sapu Bersih Poin di Sirkuit Pencak Silat Zona Tiga Putaran Dua

Medialampung.co.id - Lima dsri tujuh atlet Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Lampung Barat asuhan Aiptu Kennet Ivandi dan Agus Sugianto berhasil menyapu bersih poin pada ajang sirkuit pencak silat zona tiga putaran dua yang digelar di Gedung Olahraga (GOR) Aji Saka Kawasan Sekuting Terpadu Pekon Watas Kecamatan Balikbukit, Sabtu (11/9). 

Atlet yang bertarung tanpa kalah tersebut yakni pada klas putra Aang Robiansah dengan poin 4-0, Bijai Abdi Guna dengan poin 4-0, Arya Prasetyo dengan poin 4-0, kemudian Topa berada di posisi aman dengan poin 2-2 dan Kholis dengan poin 1-1. Kemudian untuk putri atas nama Endang Sari dan Siti Khodijah dengan poin 4-0.

Pelatih IPSI Lambar yang juga sekretaris IPSI Lambar Aiptu Kennet Ivandi menyampaikan rasa bangganya atas keberhasilan atlet terbaik pencak silat Lambar yang berhasil menyapu bersih poin pada sirkuit tersebut. 

"Alhamdulillah, dibawah kepemimpinan bapak Akmal Abdul Nasir, IPSI Lambar terus mengejar prestasi dan sejauh ini prestasi demi prestasi diraih oleh atlet IPSI dan tentunya diharapkan para atlet ini nantinya akan mampu membawa harum nama Lampung Barat di kancah nasional, sebab nantinya akan dilakukan seleksi kembali di Bandarlampung untuk memilih pesilat yang akan mewakili Lampung untuk mengikuti PON Aceh 2023 mendatang," ujarnya. 

Sirkuit pencak silat Zona III Putaran II digelar di Lambar yang diikuti oleh lima kabupaten, yakni Lambar, Pesisir Barat, Way Kanan, Lampung Utara, Way Kanan dan Tulang Bawang Barat.  "Untuk jumlah atlet yang akan bertanding yakni berjumlah 48 orang, yang akan bertanding di 73 partai, dengan sistem poin, dan alhamdulillah tujuh atlet kita berhasil merebut poin," ujar Kennet. 

Harapan bupati Parosil Mabsus yang disampaikan saat membuka sirkuit pencak silat Lampung zona tiga putaran kedua, di GOR Ajisaka, Kamis (9/9) lalu, Lampung Barat sukses sebagai penyelenggara dan sukses prestasi tercapai. 

Kesuksesan Lampung Barat sebagai tuan rumah disampaikan langsung sekretaris IPSI Lampung Riagus Ria, pada penutupan kegiatan tersebut, Sabtu (11/9). Menurut dia dari seluruh kabupaten yang ditunjuk sebagai tuan rumah Lampung Barat yang terbaik sebagai penyelenggara. 

Selain capaian tersebut, pada segi prestasi kontingen Lampung Barat yang menampilkan tujuh  pesilat dan bersaing dengan empat kabupaten lainnya, yakni Lampung Utara, Tulang Bawang Barat, Way Kanan dan Pesisir Barat, berhasil mengumpulkan nilai tertinggi, bahkan lima diantaranya menyapu bersih nilai yang diperebutkan.

Sementara wakil ketua I KONI Lampung Barat Iwan Setiawan, SE, MM, saat menutup kegiatan di GOR Ajisaka tersebut, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pengprov IPSI Lampung yang telah mempercayakan Lampung Barat sebagai tuan rumah putaran kedua. 

"Alhamdulillah, kepercayaan IPSI Lampung Barat sebagai tuan rumah, telah dijawab dengan kesuksesan, untuk itu kami ucapkan terimakasih atas kepercayaan IPSI Lampung, kerja keras IPSI Lampung Barat, serta sportifitas yang ditunjukkan para atlet, official dan seluruh wasit juri," kata dia.

Iwan juga bersyukur para pesilat Lampung Barat, mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya, sehingga sampai saat ini masih memimpin perolehan nilai dari dua putaran yang telah berjalan. Tentu kata dia itu semua berkat kerja Pemkab IPSI Lampung Barat dibawah Akmal Abd Nasir. 

"Keberhasilan ini merupakan kebangkitan olahraga pencak silat di Lampung Barat, kami yakin dengan arahan dari ketua Pengkab dan latihan rutin dari pelatih Bung Kenet Ivandi dan Agus Sugianto, pesilat kita akan mampu berprestasi pada event yang lebih tinggi lagi," kata dia. (nop/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: