163 Siswa SMAN 1 Liwa Sukses Masuk di 15 PTN

163 Siswa SMAN 1 Liwa Sukses Masuk di 15 PTN

Kepala SMAN 1 Liwa Nafsiah, M.Pd.--

LAMPUNG BARAT, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Sebanyak 163 Siswa SMAN 1 Liwa Kabupaten Lampung Barat, berhasil diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) untuk tahun pelajaran 2022.

Sebanyak 163 siswa tersebut lolos melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Bersama (SIMAMA), Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN) , dan sebelumnya sejumlah siswa-siswi sekolah tersebut juga berhasil lolos dalam Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).

Kepala SMAN 1 Liwa Nafsiah, M.Pd., mengatakan dari 56 siswa yang lolos dalam SBMPTN tersebut terdapat satu orang yang berhasil diterima di Fakultas Kedokteran (FK) dan dua diterima di Jurusan Seni yang dipastikan akan menerima program beasiswa dari Pemkab Lambar. 

”Perlu diketahui bahwa selama pandemi dalam tahap belajar anak-anak sering dilakukan secara online, tetapi tidak mengurangi kualitas belajar yang dilakukan oleh dewan guru, serta keseriusan anak-anak. Kita sudah mendapat data anak-anak kami yang lulus PTN TP 2022 sebanyak 163 orang,” ungkap Nafsiah. 

BACA JUGA:Perdana di Luar Pulau Jawa, Prodi Kimia FMIPA Unila Raih Akreditasi Internasional RSC

Ia meminta siswa yang telah diterima pada PTN  tersebut agar melakukan pendaftaran ulang, dengan tidak melakukan kesalahan, sehingga tidak terjadi kendala untuk menempuh pendidikan di jenjang yang lebih tinggi. 

Dengan keberhasilan tersebut, Nafsiah, mengatakan tidak terlepas dari kerjasama antara sekolah dengan komite sekolah, bahkan lulusan SMA Negeri 1 Liwa mampu lulus tanpa tes di sejumlah PTN favorit, seperti Unila, IPB, ISI Yogyakarta, UPN Veteran Yogyakarta, Universitas Sriwijaya dan Itera.

“Alhamdulillah yang diterima jalur PTN Sebanyak 163 Siswa,” tutupnya. (lin/mlo)

BACA JUGA:SMMPTN Universitas Lampung Diperpanjang, Ayo Daftar Sekarang

Siswa SMAN 1 Liwa diterima PTN Tahun 2022 

1. Institut Teknologi Sumatera Jalur Seleksi SBMPTN Sebanyak lima 

2. Universitas Negeri Surabaya  Jalur Seleksi SBMPTN Sebanyak satu

3. Universitas Airlangga  Jalur Seleksi SBMPTN Sebanyak satu

4. Universitas Jenderal Soedirman Jalur Seleksi SBMPTN Sebanyak satu

5. Universitas Lampung Jalur Seleksi SBMPTN Sebanyak 46

6. Universitas Padjadjaran Jalur Seleksi SBMPTN Sebanyak satu

7. Universitas Sriwijaya  Jalur Seleksi SBMPTN Sebanyak satu 

8. Politeknik  Negeri Lampung Jalur Seleksi Simama Sebanyak  Dua 

9. Poltekkes Tanjung Karang Jalur Seleksi Simama Sebanyak  Dua 

10. UIN Raden Intan Lampung  Jalur Seleksi SPAN PTKIN 48 

11. IAIN Metro Jalur Seleksi SPAN PTKIN Satu 

12. Institut Pertanian Bogor Jalur Seleksi SNMPTN Sebanyak satu

13. Institut Teknologi Sumatera Jalur Seleksi SNMPTN Sebanyak satu

14. ISI Yogyakarta  Jalur Seleksi SNMPTN Sebanyak satu

15. Universitas Lampung Jalur Seleksi SNMPTN Sebanyak 40

16. Universitas Sriwijaya  Jalur Seleksi SNMPTN Sebanyak Dua 

17. UPN Veteran Yogyakarta Jalur Seleksi SNMPTN Sebanyak satu

18. Poltekkes Tanjung Karang  Jalur Seleksi PMDP Sebanyak Tujuh 

19. Poltekkes Yogyakarta  Jalur Seleksi PMDP Sebanyak Satu

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: