1.000 Lebih Alat Rapid Test Telah Digunakan Dinkes Lambar

1.000 Lebih Alat Rapid Test Telah Digunakan Dinkes Lambar

Medialampung.co.id - Gugus Tugas Percepatan Penanganann Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) Kabupaten Lampung Barat, dalam hal ini Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat menggunakan sejumlah merk alat rapid test selama pandemi Covid-19, sementara itu total penggunaan alat Rapid Test selama pandemi mencapai 1000 lebih. 

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Ira Permata Sari mendampingi Kepala Dinkes Lambar Paijo mengungkapkan, alat rapid test yang digunakan  terdaftar di Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) RI, dan ada 121 

"Selama pandemi terjadi kami sudah menggunakan lebih dari dua produk yang berbeda seperti alat rapid test dengan merk vivadiag, wondfo, zybio dan lain-lain yang keseluruhannya sudah terdaftar di BNPB, jumlahnya lebih dari 1.000 mulai dari pertama pelayanan," ungkapnya, seraya menambahkan dalam rilis yang digunakan BNPB, dikeluarkan ada 121 merk yang bisa digunakan, dan pihaknya melakukan pembelian sesuai dengan data tersebut. 

Menurut Ira, dalam proses pengadaan alat rapid test tidak ada kesulitan hanya terjadi di awal-awal munculnya pandemi itupun dikarenakan karena terkait anggaran. (nop/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: