Kakam Gunung Baru Inisiasi Gotong Royong Bangun Jalan Penghubung Antar Dusun

Kakam Gunung Baru Inisiasi Gotong Royong Bangun Jalan Penghubung Antar Dusun

--

Medialampung.co.id - Masyarakat Kampung Gunung Baru Kecamatan Gunung Labuhan yang dipimpin langsung oleh Kepala kampung setepat Muhammad Amin, S.Pd., bergotong royong membuat badan jalan penghubung antar dusun sebagai upaya mempermudah akses semua kehidupan sosial sekaligus sebagai upaya untuk memajukan perekonomian Kampung tersebut. 

"Pembuatan badan jalan sepanjang kurang lebih 200 meter dengan lebar 2 meter yang terletak di dusun 4 kampung gunung baru kecamatan gunung labuhan Kabupaten Waykanan, bertujuan  untuk memperlancar arus transportasi para petani untuk membawa hasil panen,” ujar Muhammad Amin seraya menambahkan Apresiasinya pada warganya yang ternyata menyambut baik inisiasinya itu dengan guyub bekerja secara beramai-ramai. 

“Kami selaku pemerintah kampung mengucapkan ribuan terima kasih atas bantuan dan dukungan serta partisipasi masyarakat yang ikut bergotong royong bersama-sama membangun, tanpa adanya bantuan masyarakat mungkin pekerjaan ini  tidak dapat maksimal, dan memang kegiatan ini adalah dari dan untuk masyarakat," imbuhnya. 

Sementara itu Hi.Romli, S.Pd., tokoh masyarakat setempat yang juga wakil Ketua DPRD Waykanan juga mengapresiasi kegiatan yang dilakukan masyarakat Gunung Baru dimana menurut Anggota Fraksi PKB DPRD Waykanan tersebut, dalam kondisi sekarang ini kebersamaan masyarakat dengan pemerintah menjadi mutlak untuk mencapai keberhasilan bersama. 

"Kalau kita harapkan pembangunan dari pemerintah tentu kita harus menunggu ketersediaan dana, padahal kita sama sama tahu kalau dana APBD Kita belum bisa kesana dan bahkan Dana Desa pun terserap ke penanggulangan covid jadi untuk mempercepat kemajuan kampung warga harus ikut berperan aktif membantu pemerintah Kampung," tegasnya.(sah/mlo) 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: