Polisi Selidiki Insiden Keracunan Massal di Novotel, Pihak Hotel Diperiksa

Sabtu 14-12-2024,19:48 WIB
Reporter : Krisna Jeri
Editor : Budi Setiawan

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Kasus keracunan massal yang melibatkan 30 pengunjung Hotel Novotel Bandar Lampung menjadi perhatian publik. 

Peristiwa ini terjadi setelah para korban menyantap hidangan seafood yang disajikan di restoran hotel tersebut. 

Insiden ini mengakibatkan sejumlah karyawan PT Bukit Asam dari Lahat, Sumatera Selatan, harus mendapatkan perawatan medis di RS Budi Medika.

Menurut informasi dari Kompol M. Hendrik Apriliyanto, Kasatreskrim Polresta Bandar Lampung, pihak kepolisian segera mengambil tindakan dengan memanggil beberapa staf hotel untuk dimintai keterangan. 

BACA JUGA:Puluhan Pengunjung Hotel Novotel Keracunan Makanan

"Hingga tadi malam, Kepala Chef dan Cook Helper sudah kami periksa untuk mendalami penyebab insiden ini," ungkapnya.

Selain itu, langkah investigasi terus dilakukan. Tim kepolisian mengamankan sampel makanan yang dikonsumsi korban untuk diuji laboratorium. 

"Kami juga telah menyita test food dari hotel dan memeriksa korban di rumah sakit untuk mendapatkan informasi tambahan," tambah Hendrik.

Kategori :