PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Warga Perumahan Libunto Residence, Pekon Seray, Kecamatan Pesisir Tengah, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), Minggu 25 Agustus 2024 melaksanakan sejumlah kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2024.
Kegiatan itu di awali dengan jalan sehat, kemudian dilanjutkan dengan sejumlah perlombaan, bahkan telah disiapkan sejumlah doorprize oleh panitia dalam rangka memeriahkan kegiatan tersebut.
Hadir dalam kesempatan itu, Peratin Seray Listoni bersama aparat pemerintah Pekon Seray dan ratusan masyarakat yang ikut memeriahkan kegiatan tersebut.
Dalam kesempatan itu, Listoni, menyampaikan, dirinya menyambut baik acara tersebut tersebut dan merupakan kegiatan positif yang harus rutin dilaksanakan oleh masyarakat.
BACA JUGA:Satu Rumah Panggung di Pekon Atar Bawang Ludes Terbakar
BACA JUGA:Soal Pendaftaran Pasangan Calon Pilkada, KPU Pesisir Barat Pastikan Ikuti Putusan MK
"Kegiatan semacam ini sangat bagus dilaksanakan dalam setiap momen, karena merupakan salah satu kegiatan yang dapat dilaksanakan untuk mempererat silaturahmi di tengah masyarakat," kata dia.
Selain itu, dirinya berharap melalui kegiatan itu dapat menyatukan masyarakat. Melalui kegiatan yang dilaksanakan masyarakat bisa berbaur bersama dan mengikuti kegiatan yang dilaksanakan dengan tertib.
"Mudah-mudahan acara semacam ini bisa menyatukan seluruh masyarakat serai melalui momen kemerdekaan Republik Indonesia, terima kasih atas terselenggaranya acara jalan sehat dan lomba-lomba yang dilaksanakan," ujarnya.
Dalam kegiatan itu, panitia menyiapkan doorprize seperti satu unit mesin cuci, dua unit blender, dua unit kipas dan hadiah hiburan menarik lainnya.
BACA JUGA:Festival Nyeruit Lampung, Pj Gubernur Lampung Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Seruit
BACA JUGA:Konfercab III, Betyanto Pimpin PC GP Ansor Pesisir Barat
Berkat dukungan dari Yamaha Lautan Teduh Krui, JnT Cargo dan dukungan penuh UMKM serta pelaku usaha yang berdomisili di Perumahan Libunto Residence.