
LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dua dari tiga titik pembangunan badan jalan lingkungan di Kelurahan Pajar Bulan, Kecamatan Way Tenong, Kabupaten Lampung Barat memanfaatkan Anggaran Dana Kelurahan (Dankel) telah rampung dikerjakan.
Lurah Pajar Bulan Erna Rismawati, SE., saat dikonfirmasi menyampaikan, Tahun Anggaran (TA) 2024, dalam pemanfaatan Dankel, untuk kegiatan fisik dialokasikan untuk pembangunan badan jalan (rabat beton) lingkungan di lima titik.
Untuk tahap pertama terdapat tiga kegiatan fisik. Dua titik di jalan Lingkungan Sukamaju 1 dan Sukamaju 2 dan satu titik lagi di Gang Bogor.
Saat ini dari tiga kegiatan itu, dua diantaranya telah selesai dilaksanakan dan satu masih tahap pengerjaan yang diperkirakan akan selesai dalam beberapa hari kedepan.
BACA JUGA:Tim Pemkab Lambar Evaluasi Desa Layak Anak di Pekon Sindang Pagar
"Insya Allah tiga titik pekerjaan fisik pembangunan badan jalan tahap pertama Dankel, sebentar lagi dapat dimanfaatkan masyarakat, setelah masa pemeliharaan yakni perkerasan, badan jalan untuk dapat dilintasi," ungkapnya.
Masih kata Erna, untuk tahap kedua mendatang kegiatan fisik akan dilaksanakan di dua titik, pertama di lingkungan Sukamaju dan di Gang Bogor.
"Jalan lingkungan yang diberikan pembangunan berupa perkerasan badan jalan tersebut semuanya, masih berstatus jalan tanah, dengan pembangunan ini diharapkan akan lebih memberikan kemudahan mobilitas masyarakat dalam menjalankan aktivitas," jelasnya.
Pada kesempatan itu Erna menyampaikan dalam setiap titik kegiatan anggaran yang dimanfaatkan di bawah Rp50 juta.
Hal itu tentunya dilakukan sebagai upaya dalam pemerataan pembangunan memanfaatkan anggaran yang jumlahnya terbatas.
Sehingga untuk lingkungan yang belum tersentuh pembangunan seperti halnya akses jalan tersebut untuk bersabar.
Karena semua kegiatan direalisasikan secara berkesinambungan sesuai dengan kemampuan dana yang dimiliki mengacu pada skala prioritas.
"Kami berharap kepada masyarakat untuk dapat memberikan dukungan dalam upaya pembangunan yang dilakukan pemerintah dengan menjaga dan merawat semua fasilitas yang telah disalurkan sehingga mampu bertahan lama dan masyarakat semakin mudah dalam menjalankan aktivitas maupun rutinitas hari-hari," tandasnya. *