Beri Kompensasi Listrik Rp17,8 Triliun ke PLN, Pemerintah Hadir Melindungi Rakyat dalam Pemulihan Ekonomi

Sabtu 25-05-2024,08:41 WIB
Reporter : Dedi Andrian
Editor : Haris Tiawan

Meskipun dihadapkan berbagai tantangan perekonomian, PLN tetap berkomitmen mendorong pertumbuhan kinerja. Ini tercermin dari realisasi penjualan listrik PLN sepanjang tahun 2023 yang mengalami pertumbuhan positif. 

Penjualan listrik PLN pada 2023 mengalami kenaikan menjadi 285,23 Terrawatt hour (TWh). Realisasi penjualan ini tumbuh 5,32 persen _year on year_ (yoy) dari tahun 2022 sebesar 270,82 TWh. 

Segmen bisnis menjadi salah satu penopang utama dengan pertumbuhan mencapai 12,53 persen. Sementara, segmen industri menjadi penyumbang penjualan listrik terbesar dengan 30,72 persen dari total energi jual.

"PLN memastikan kompensasi yang diberikan kepada masyarakat tepat sasaran, PLN menggunakan dana kompensasi ini untuk kembali diberikan kepada masyarakat melalui pembangunan infrastruktur kelistrikan serta menjamin pasokan listrik yang andal bagi masyarakat," pungkasnya. *

Kategori :