PLN Electric Run 2024 Banyak Diapresiasi, Begini Kata Para Juara
Waliyanti, Juara 1 kategori master jarak 10K Wanita berharap keseruan ajang PLN Electric Run 2024 akan berlanjut pada tahun-tahun selanjutnya--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Ajang PLN Electric Run 2024 sukses digelar dengan meriah di Scientia Square Park, Gading Serpong, Tangerang, pada Minggu 6 Oktober 2024.
Para pemenang lomba lari yang mengusung semangat penurunan emisi karbon ini mengapresiasi penyelenggaraannya.
Salah satu apresiasi datang dari Odekta Elvina Naibaho, yang kembali menjadi Juara 1 kategori 21K (half marathon) wanita dalam ajang tersebut.
Odekta menilai acara ini sangat terstruktur dan menyediakan fasilitas lengkap untuk mendukung para pelari.
BACA JUGA:Pemprov Lampung Gelar FGD Akselerasi Pembangunan Perumahan dan Pendidikan di Kawasan Kotabaru
BACA JUGA:Diduga Korsleting Listrik, Rumah Guru SMKN 8 Bandar Lampung Terbakar
"Rasanya senang dan bangga bisa kembali berpartisipasi di event yang sangat teratur. Dari menyanyikan Indonesia Raya, doa, hingga _flag off tepat waktu. Setiap kilometer dilengkapi petunjuk dan marshal setiap 50 meter, membuat kami merasa aman sebagai pelari," ungkapnya.
Odekta juga menambahkan bahwa pemilihan lokasi yang asri dan hijau membuat para peserta semakin nyaman.
"Cuacanya sejuk, dan hal yang sangat saya apresiasi adalah penyediaan minum setiap 2 kilometer. Jadi sebelum kita merasa haus, kita sudah mendapatkan air. Hal ini membuat kami merasa lebih nyaman saat berlari," tambahnya.
Sejalan dengan itu, Robi Syianturi, Juara 1 kategori 21K Pria, menyatakan bahwa ajang ini mampu meningkatkan prestasi di bidang olahraga lari.
BACA JUGA:Daftar 20 Nama Calon Anggota KPU Kota Bandar Lampung Diumumkan
BACA JUGA:Pemprov Lampung Gelar FGD Akselerasi Pembangunan Perumahan dan Pendidikan di Kawasan Kotabaru
Pemegang rekor nasional half marathon ini berharap agar PLN Electric Run dapat terus diadakan di berbagai daerah di Indonesia.
"Ini luar biasa! Venue yang steril dan udara sejuk mendukung kami untuk meraih prestasi lebih baik. Saya berharap event ini bisa diadakan lebih sering dan menjangkau lebih banyak daerah," ujar Robi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: