LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Lampung Barat menggelar upacara penurunan bendera Merah Putih dalam rangka peringatah Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI), bertempat di lapangan indrapati cakranegara, Kamis (17/8/2023).
Upacara penurunan sang saka merah putih tersebut dimulai pada pukul 16.00 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB.
Bertindak selaku inspektur upacara Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Lampung Barat AKBP Heri Sugeng Priyantho, S.IK.,MH., turut dihadiri Penjabat (Pj) Bupati Lampung Barat Drs. Nukman, M.M., yang diwakili Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Drs. Adi Utama, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala Perangkat Daerah, Camat, Lurah, Tokoh Adat dan Tokoh Agama serta veteran.
Upacara penurunan sang saka merah putih yang berjalan dengan khikmad itu, merupakan rangkaian kegiatan peringatan hari kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia yang digelar Pemerintah Kabupaten Lampung Barat.
BACA JUGA:Diskominfotiksan Pesisir Barat Upayakan Penguatan Jaringan Telekomunikasi
Usai upacara penurunan bendera merah putih, saat dimintai keterangan, Pj. Sekda Lampung Barat Drs. Adi Utama mengapresiasi kesuksesan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang telah melaksanakan prosesi pengibaran bendera Merah Putih pada Upacara Peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia.
"Pada kesempatan ini saya mewakili Pj. Bupati Lampung Barat Drs. Nukman M.M menyampaikan rasa bangga sekaligus apresiasi setingi-tingginya kepada Paskibraka yang sudah sukses penjalankan tugas dengan baik," kata Adi Utama.
Dikatakan Adi Utama, anggota Paskibraka yang telah bertugas pada pengibaran bendera merah putih dalam rangka peringatan Hut ke-78 Ri merupaka suatu aset bagi Kabupaten Lampung Barat.
"Mereka merupakan putra-putri terbaik yang dimiliki Kabupaten Lampung Barat," jelasnya.
BACA JUGA:Perlombaan Merayakan HUT RI Ke-78 di RT 06 Jagabaya II Berlangsung Seru dan Bertabur Hadiah
Dirinya berharap, para anggota Paskibraka yang telah sukses menjalankan tugas dengan baik tersebut, ke depannya dapat memacu semangat para siswa-siswi khusunya di Lampung Barat agar terus belajar dengan giat guna mengukir prestasi yang cemerlang.
"Saya berharap kesuksesan para anggota Paskibraka dalam pengibaran bendera merah putih tadi menjadi suatu penyemangat bagi para siswa-siswa yang saat ini sedang menempuh pendidikan baik tingkat SD, mau pun SMP agar ke depannya semakin giat untuk belajar," sebutnya.
Selain itu, pria yang akrab disapa pak Adi itu, menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia penyelenggara dan para pelatih yang telah menggembleng Paskibraka hingga sukses.
"Saya melihat semua rangkaian kegiatan HUT RI yang digelar Pemerintah Kabupaten Lampung Barat berjalan dengan sukses, aman dan lancar," terangnya.
BACA JUGA:Babinsa Sertu Aris Susilo Pimpin Warga dan Nelayan Upacara Bendera Peringati HUT RI ke-78