PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Mahasiswa Itera yang hanyut terbawa ombak di Pantai Kerbang Dalam, Kecamatan Pesisir Utara, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) berhasil ditemukan di Pantai Pekon Penengahan, Kecamatan Lemong, pada Sabtu 8 Juli 2023 sekira pukul 08.15 WIB.
Kapolsek Pesisir Utara AKP Heri Oktarino mendampingi Kapolres Pesbar AKBP Alsyahendra, S.Ik., membenarkan penemuan jasad mahasiswa KKN Itera yang hilang terbawa ombak beberapa hari yang lalu.
BACA JUGA:3 Tunjangan PNS dan Pensiunan Langsung Cair, Nilainya Hingga Rp 8 Juta
"Jasad mahasiswa Itera sudah berhasil ditemukan di Pantai Pekon Penengahan, Sekarang sudah dibawa ke Puskesmas Pugung Tampak untuk dilakukan pemeriksaan," ungkapnya singkat.
Diberitakan sebelumnya, Mahasiswa Institut Teknologi Sumatera (Itera) yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Pekon Kerbang Dalam, Kecamatan Pesisir Utara, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) dinyatakan hilang setelah hanyut terbawa ombak laut saat sedang mandi di pantai pekon setempat pada Rabu 5 Juli 2023 sore sekitar pukul 16.00 WIB.
BACA JUGA:Manfaat Kelapa Muda, Ternyata Bisa Mencegah Penyakit Mematikan
Mahasiswa KKN Itera yang dinyatakan hilang tersebut diketahui bernama Herry Isai Pangihutan Tobing, jurusan Teknik Geologi Angkatan 2019 yang berasal dari Tangerang Provinsi Banten.
Peratin Kerbang Dalam Miswar Efendi membenarkan kejadian tersebut, menurutnya, korban bersama dua rekannya yang juga mahasiswa KKN Itera dan anak-anak pekon setempat mandi di Pantai Kerbang Dalam pada Rabu sore, namun naas Herry hanyut terbawa derasnya arus laut.
BACA JUGA:Pensiunan PNS Bakal Dapat Tambahan Dana Rp 4 Juta, Begini Aturannya
"Ada tiga orang mahasiswa KKN yang mandi di laut sore tadi, satu mahasiswa KKN atas nama Herry Isai Pangihutan Tobing hanyut terbawa gelombang laut," kata dia.
Menurutnya, kedua rekan korban sudah sempat berupaya melakukan penyelamatan namun tidak berhasil, bahkan saat diketahui warga kedua rekan korban sudah dalam kondisi lemas dan pingsan saat berada di pinggir pantai.
"Korban sudah berupaya diselamatkan oleh kedua rekannya, namun tidak berhasil karena sore tadi kondisi cuaca memang sedang buruk hujan deras dan ombak memang sedang besar, sampai saat ini korban belum ditemukan," ujarnya.*