Pembangunan Infrastruktur, Kesehatan Usulan Prioritas Musrenbang di Sukarame

Rabu 12-10-2022,16:36 WIB
Reporter : Edi Prasetya
Editor : Budi Setiyawan

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Pembangunan infrastruktur, pemenuhan kebutuhan di sektor kesehatan yang meliputi sarana prasarana posyandu, posbindu, program karang taruna serta perlengkapan Satgas Penanggulangan Bencana Pekon menjadi skala prioritas dalam usulan pelaksanaan musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) tingkat pekon di Pekon Sukarame, Kecamatan Belalau, Kabupaten Lampung Barat, Rabu (12/10/2022).

Musrenbang yang berlangsung di balai pekon setempat itu dihadiri unsur pemerintah kecamatan yakni Kasi Pemerintahan Zubari, Kasi PMP Asmara Nita, Peratin Sukarame Herwin, LHP,pendamping desa, pendamping lokal desa (PLD), Bhabinkamtibmas, Babinsa, Kepsek SD Negeri Sukarame, Ketua TP-PKK, Kader Posyandu, Kader Posbindu, Satgas Bencana, bidan dan dan perawat pekon, ketua LPM pengurus BUMDES serta tokoh adat dan tokoh masyarakat.

Peratin Sukarame Herwin menerangkan bahwa terdapat lima usulan prioritas diantaranya yakni peningkatan infrastruktur jalan, dan pemenuhan sarana prasarana di sektor kesehatan yang meliputi posyandu, posbindu serta program karang taruna dan pemenuhan kebutuhan Satgas Penanggulangan Bencana Pekon.

“Selain itu dalam musrenbang kita bahas juga terkait alokasi bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) sebesar maksimal 25 persen dari pagu dana desa tahun 2023 mendatang, dimana bantuan itu kami pastikan akan disalurkan dengan tepat sasaran,” jelas Herwin

BACA JUGA:Parosil Bagikan 263 Stel Seragam Gratis di Batubrak

Selain itu, terusnya, dari catatan juga terhimpun sejumlah usulan lainnya yang beragam baik melalui alokasi Dana Desa (ADD) maupun Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten, maupun provinsi seperti bidang peningkatan kapasitas infrastruktur maupun non fisik. 

“Tentunya usulan yang menjadi skala prioritas pekon ini sejalan dengan program kecamatan maupun kabupaten. Dengan begitu, apa yang menjadi visi dan misi bisa kita wujudkan bersama dan Alhamdulillah musrenbang yang menjadi media interaktif untuk seluruh elemen masyarakat untuk memantapkan program ini disambut secara antusias oleh masyarakat,” imbuhnya

Sementara itu, Camat Belalau Mat Suhyar melalui Kasi Pemerintahan Zubari berharap agar dalam musyawarah itu dapat menghasilkan rencana kerja yang maksimal kedepannya, sebagaimana kebutuhan untuk kemaslahatan masyarakat pekon. 

Selain itu, pihaknya juga menekankan kepada semua unsur pekon untuk menyampaikan kebutuhan pembangunan baik berupa fisik maupun non fisik serta mengajak semua pihak untuk bersama-sama berdiskusi menentukan usulan prioritas agar apa yang direalisasikan dapat bermanfaat untuk seluruh lapisan masyarakat. (edi/lus/mlo)

 

Tags : #musrenbang
Kategori :